Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BKN AWARD 2018: Inilah Pengelola Kepegawaian Terbaik se-Indonesia

Badan Kepegawaian Negara menganugerahkan BKN Award 2018 kepada Instansi Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah yang dinilai sukses dan terbaik dalam Pengelolaan Kepegawaian di sepanjang 2017.
Ilustrasi/JIBI
Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara menganugerahkan BKN Award 2018 kepada Instansi Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah yang dinilai sukses dan terbaik dalam Pengelolaan Kepegawaian di sepanjang 2017.

Ada 7 kriteria penilaian untuk mendapatkan BKN Award 2018, yakni:

  • Perencanaan Formasi
  • Pelayanan Pengadaan
  • Kepangkatan dan Pensiun
  • Implementasi Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian (SAPK)
  • Pemanfaatan Computer Asissted Test(CAT-BKN)
  • Penilaian Kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN)
  • Implementasi Penilaian Kinerja
  • Komitmen Pengawasan dan Pengendalian.

Penganugerahan BKN Award disampaikan langsung oleh Kepala BKN Bima Haria Wibisana kepada para pemenang untuk 7 kategori pada acara Rapat Koordinasi (Rakornas) Kepegawaian 2018 di Indonesia Convention Exchibition (ICE) BSD Tangerang, Rabu (11/7/2018).

Ke-7 kategori tersebut terdiri dari Kementerian kategori Besar, Kementerian kategori Kecil, Non-Kementerian, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/Kota Tipe A, Pemerintah Kabupaten/Kota Tipe B, Pemerintah Kabupaten/Kota Tipe C.

Berikut rincian para pemenang BKN Award 2018 untuk masing-masing kategori:

Kementerian Besar

  • Kementerian Keuangan
  • Kementerian Kesehatan
  • Kementerian PUPR
  • Kementerian Perhubungan
  • Kementerian Hukum dan HAM

Kementerian Kecil

  • Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
  • Kementerian Luar Negeri
  • Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
  • Kementerian BUMN
  • Kementerian Sekretariat Negara

Non-Kementerian

  • Lembaga Administrasi Negara
  • Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan
  • Kepolisian RI
  • Badan Pusat Statistik
  • Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang Jasa Pemerintah

Pemerintah Provinsi

  • Jawa Timur
  • Sulawesi Utara
  • Bali
  • Riau
  • Jawa Barat

Pemerintah Kabupaten/Kota Tipe A

  • Banyuwangi
  • Yogyakarta
  • Balikpapan
  • Tangerang
  • Sorong

Pemerintah Kabupaten/Kota Tipe B

  • Sleman
  • Pohuwanto
  • Gayo Lues
  • Mimika
  • Muara Enim

Pemerintah Kabupaten/Kota Tipe C

  • Sumba Tengah
  • Surakarta
  • Bantaeng
  • Pringsewu
  • Pakpak Bharat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper