Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Begini Cara Facebook & Mitranya Kumpulkan Informasi Pribadi Pengguna

Direktur manajemen produk Facebook, David Baser, menulis posting blog yang menjelaskan kapan saja Facebook dan mitra-mitranya mengumpulkan informasi pribadi pengguna dan kapan informasi tersebut dibagikan.
Facebook/Reuters-Robert Galbraith
Facebook/Reuters-Robert Galbraith

Binsis.com, JAKARTA – Direktur Manajemen Produk Facebook, David Baser, menulis posting blog yang menjelaskan kapan saja Facebook dan mitra-mitranya mengumpulkan informasi pribadi pengguna dan kapan informasi tersebut dibagikan.

Facebook juga menegaskan kembali bagaimana mereka dapat mengumpulkan informasi mengenai orang-orang yang tidak menggunakan Facebook.

Ini berarti Facebook mengumpulkan data dari banyak tempat, seperti aplikasi yang memungkinkan pengguna masuk dengan akun Facebook, situs berita yang mengizinkan berbagi artikel ke Facebook, dan tempat lainnya.

Baser mengatakan Facebook mengumpulkan informasi, termasuk alamat IP komputer pengguna, jenis browser digunakan untuk mengakses internet, sistem operasi yang dijalankan komputer (Android, macOS, Windows, iOS, dll.), dan materi lainnya.

Baser mengatakan Facebook tidak menjual data itu, tetapi hanya menggunakannya untuk menyediakan konten yang sesuai dengan pengguna. Meskipun itu benar, Facebook juga dapat menggunakan data tersebut untuk menargetkan iklan yang dijualnya agar lebih akurat di penggunanya, dan dapat lebih memahami apa yang dilakukan penggunanya secara online.

"Jika Anda mengunjungi banyak situs olahraga yang menggunakan layanan kami, Anda mungkin melihat berita terkait olahraga lebih banyak pada News Feed Anda," jelas Baser, seperti dikutip CNBC.

Kapan saja Facebook mendapatkan data mengenai orang-orang dari situs web dan aplikasi lain?

Banyak situs web dan aplikasi yang menggunakan layanan Facebook untuk membuat konten dan iklan mereka lebih menarik dan relevan. Layanan ini termasuk:

- Social plugins, seperti tombol Like dan Shre, yang membuat situs lain lebih dapat terjangkau dan membantu berbagi konten di Facebook;

- Facebook login, yang memungkinkan pengguna menggunakan akun Facebook untuk masuk ke situs web atau aplikasi lain;

- Facebook Analytics, yang membantu situs web dan aplikasi lebih memahami cara orang menggunakan layanan mereka; dan

- Facebook ads dan measurement tools yang memungkinkan situs web dan aplikasi untuk menampilkan iklan dari pengiklan Facebook, untuk menjalankan iklan mereka sendiri di Facebook atau di tempat lain, dan untuk memahami keefektifan iklan mereka.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper