Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PILGUB JAWA TENGAH 2018: Sudirman Said Janji Turunkan Kemiskinan Hingga 6%

Calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said (SS) menjanjikan dapat memangkas kemiskinan di wilayah ini menjadi 6%
Bakal cagub-cawagub Jawa Tengah Sudirman Said (kiri depan) dan Ida Fauziah (kanan depan) melambaikan tangan saat tiba di Kantor KPU Jateng, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (10/1). Sudirman Said dan Ida Fauziah mendaftar sebagai cagub-cawagub Jateng untuk Pilkada 2018 dan diusung oleh Partai Gerindra, PKB, PKS, dan PAN. ANTARA FOTO/R. Rekotomo
Bakal cagub-cawagub Jawa Tengah Sudirman Said (kiri depan) dan Ida Fauziah (kanan depan) melambaikan tangan saat tiba di Kantor KPU Jateng, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (10/1). Sudirman Said dan Ida Fauziah mendaftar sebagai cagub-cawagub Jateng untuk Pilkada 2018 dan diusung oleh Partai Gerindra, PKB, PKS, dan PAN. ANTARA FOTO/R. Rekotomo

Bisnis.com, JAKARTA—Calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said (SS) menjanjikan dapat memangkas kemiskinan di wilayah ini menjadi 6%. 

Calon Gubernur yang diusung Gerindra, PKB, PAN dan PKS itu optimis dapat merealisasikan janjinya jioa terpilih jaei Gubernur dalam kontestasi Juni 2018 mendatang. 
 
"Banyak yang pesimis, tapi insyaaAllah kami bisa melakukannya. Jika terpilih sebagai gubernur akan memangkas angka  kemiskinan di Jateng dari 13% saat ini menjadi 6%," kata Sudirman melalui keterangan tertulis, Sabtu (17/2/2018). 
 
Caranya dengan menciptakan 100 usaha baru di tiap kecamatan. Kemudian menumbuhkan satu juta wirausahawan perempuan. "Yang dengan itu semua akan membuka  lima juta lapangan kerja baru," katanya. 
 
Apalagi memangkas kemiskinan, kata SS, tidaklah sulit. Yang diperlukan hanyalah seorang manajer yang mampu mengelola sumber daya alam dan manusia di Jawa Tengah untuk kemudian memanfaatkan sebesar-besarnya untuk kepentingan rakyat.
 
Apalagi menjadi kepala daerah tidak sesulit menjadi eksekutif perusahaan. Eksekutif perusahaan uang harus cari sendiri, sementara kepala daerah anggaran disiapkan, birokrat pendukung juga ada, tinggal melaksanakan program.
 
"Jadi semua disiapkan, tinggal jalan. Jadi kalau bekerja semata untuk kepentingan rakyat, tidak ada yang sulit. Termasuk memberantas kemiskinan," katanya..

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Anggara Pernando
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper