Bisnis.com, BOGOR--Presiden Joko Widodo menekankan dua hal dalam pembicaraan bilateral dengan Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani di Istana Kepresidenan Bogor.
Kepala Negara mengatakan kunjungan kenegaraan Qatar ini bisa memperkuat hubungan yang saling menguntungkan bagi kedua negara.
Adapun, dua hal yang menjadi pokok pembicaraan adalah mengenai sektor infrastruktur dan pariwisata.
Baca Juga
"Saya rasa pembicaraan kita hanya pada dua hal itu saja," kata Presiden Jokowi di Istana Bogor, Rabu (18/10/2017).
Rombongan tamu kenegaraan Qatar tiba sekitar pukul 10.30 WIB. Sepanjang perjalanan menuju Istana Bogor, rombongan Qatar disambut ratusan anak-anak sekolah yang membawa bendera Indonesia dan Qatar.
Pertemuan bilateral tersebut dihadiri juga oleh sejumlah menteri Kabinet Kerja, yakni Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menko Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.