Bisnis.com, JAKARTA -- Pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII) telah menyiapkan sejumlah acara menarik guna menyemarakkan pesta akhir tahun. Diantaranya yakni pesta 8.600 kembang api dan pertunjukan akrobat dari Rusia.
Pertunjukan akrobat kelas dunia yang menampilkan grup asal Rusia akan dilangsungkan mulai 19 Desember hingga 3 Januari di Teater Bhineka Tunggal Ika.
“Nanti ada 14 pemain akrobat dan puluhan kru dari Rusia yang akan menampilkan pertunjukan yang menegangkan selama 75 menit,” ujar Sunarti, staf Humas TMII, Selasa (15/12).
Ditambahkan Sunarti, saat malam tahun baru, harga tiket masuk TMII sebesar Rp 30 ribu per orang. Jumlah tersebut naik dibanding hari biasa yang hanya Rp 10 ribu. Sedangkan untuk kendaraan, tarifnya tetap sama yakni Rp 10 ribu untuk mobil, Rp 15 ribu untuk bus dan Rp 6.000 untuk sepeda motor.
"Untuk tiket malam tahun baru naik dari hari biasa Rp 10 ribu menjadi Rp 30 ribu. Mulai Januari 2016, hari-hari biasa tiketnya juga naik menjadi Rp 15 ribu per orang," ujar Sunarti.
Acara Malam Tahun Baru: TMII Hadirkan Pesta Kembang Api dan Akrobat dari Rusia
Acara Malam Tahun Baru: TMII Hadirkan Pesta Kembang Api dan Akrobat dari Rusia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
19 menit yang lalu
Di Balik Ambisi ExxonMobil (XOM) Salip BP di Bisnis Karbon Rendah RI
39 menit yang lalu
Manuver Teranyar Investor Raksasa di Saham Bukalapak (BUKA)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
20 menit yang lalu
Naik 47%, Harta Kekayaan Menkum Supratman Capai Rp32,7 Miliar pada 2024
56 menit yang lalu