Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Quick Count Pilkada 2015: Hendi-Ita Peroleh Suara Terbanyak di Kota Semarang

/tvku.tv
/tvku.tv

Bisnis.com, SEMARANG - Pasangan kandidat Wali Kota Semarang nomor urut dua Hendrar Prihadi-Hevearita G Rahayu menang atas perolehan suara sah di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Semarang.

Berdasarkan survei sementara dari Statistics Center Undip menyebutkan persentase suara kandidat nomor urut satu, Soemarmo HS-Zuber Syafawi yakni 33,67%, kandidat nomor urut dua, Hendrar Prihadi-Hevearita G Rahayu yakni 47,17% dan perolehan nomor urut tiga, Sigit Ibnugroho-Agus Sutyoso hanya 19,18%.

Sementara itu, suara Hendrar yang akrab disapa Hendi unggul telak di TPS 07 Kelurahan Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang.

Calon petahana itu menggungguli dua pasangan calon lainnya dengan hasil perolehan 278 suara sah. Disusul, paslon nomor urut satu Soemarmo HS-Zuber Syafawi dengan perolehan angka 17 suara dan terakhir paslon nomor urut tiga dengan perolehan 10 suara sah.

Dari data dihimpun Bisnis di lokasi, jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di TPS 07 setempat adalah 370 pemilih. Adapun tingkat kehadiran pemilih adalah 313 hak pilih., surat suara rusak berjumlah 8 lembar.  

"Berarti terdapat 57 pemilih yang tidak menggunakan hak pilihnya. Tapi, saya lihat antusias warga cukup bagus," kata Ketua KPPS 07 Suratman, Rabu (9/12/2015).

Dia menjelaskan selama menjadi petugas KPPS beberapa kali melihat tingkat partisipasi pemilih lebih tinggi dibandingkan pemilu legislatif dan pemilu Presiden 2014. Dipekirakan waktu Pileg tingkat partisipasinya 70%.

Suratman mengklaim tingkat partisipasi pemilih sekarang mencapai 90%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khamdi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper