Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bobotoh Persib Galang Dana Online untuk Korban Bencana Asap

Dalam rangka merayakan kemenangan Persib Bandung pada ajang Piala Presiden 2015, Bobotoh, sebutan para pendukung Persib, patungan online untuk membantu korban bencana asap di Sumatera dan Kalimantan.

Kabar24.com, JAKARTA --  Dalam rangka merayakan kemenangan Persib Bandung pada ajang Piala Presiden 2015, Bobotoh, sebutan para pendukung Persib, patungan online untuk membantu korban bencana asap di Sumatera dan Kalimantan.

 Aksi #BobotohPeduli yang digawangi Walikota Bandung Ridwan Kamil ini berhasil mengumpulkan  dana  sekitar Rp226 juta  untuk korban bencana asap di Sumatera dan Kalimantan melalui situs kitabisa.com.

Dana itu, kata Fuadyah Kamil PR & Communication Officer kitabisa.com,  terkumpul dari 1.591 donatur dalam rentang waktu 14 hari.  Sejak halaman penggalangan dana #BobotohPeduli dibuka pada Rabu, 21 Oktober, tagar #BobotohPeduli menjadi viral di sosial media, seperti facebook dan twitter. Hanya dalam satu hari, terkumpul dana hingga Rp60 juta.

“Semakin banyak donasi yang terkumpul, tentu akan menambah bantuan yang bisa diberikan pada saudara-saudara kita yang masih harus merasakan dampak bencana asap. Semua dana yang terkumpul nantinya akan disalurkan oleh Dinas Sosial dan Karang Taruna Kota Bandung untuk korban bencana asap di Sumatera dan Kalimantan,” kata Fuadyah, Kamis (5/15/2015).

Kitabisa.com turut bangga dapat memfasilitasi langkah positif yang diambil Walikota Bandung Ridwan Kamil dan pendukung Persib. Kitabisa.com berharap semakin banyak inisiatif positif yang bisa dilakukan bersama-sama.

Persib Bandung berhasil menjadi juara Piala Presiden 2015 setelah menaklukan Sriwijaya FC Palembang dengan skor 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Minggu, 18 Oktober 2015.  Bobotoh di Bandung merayakan kemenangan dengan konvoi mengelilingi kota.

Selain arak-arakan, Bobotoh juga melakukan Salat Istisqa bersama untuk berdoa agar hujan segera turun di wilayah bencana asap. Aksi #BobotohPeduli ini menjadi salah satu bukti bahwa kepedulian dan solidaritas dalam masyarakat Indonesia sangatlah besar. Apalagi dengan didukung teknologi sehingga bisa berbagi melalui donasi secara online.

Melalui kitabisa.com, publik yang ingin melakukan donasi hanya membuka link inisiatif sosial yang akan didanai, lalu memilih tombol "BERI DONASI", isi data diri dan pilih cara pembayaran, transfer ke nomer rekening yang muncul, dan konfirmasi. Selain berdonasi, publik juga bisa turut menyebarkan info penggalangan dana seluas-luasnya dengan klik tombol "Bagikan di Facebook" atau "Bagikan di Twitter".

Tak hanya #BobotohPeduli, ada 452 kampanye sosial #MelawanAsap yang ada di kitabisa.com. Banyaknya inisiatif sosial ini menunjukan kepedulian bersama bagi korban bencana asap.  Sebagai Walikota Bandung, Ridwan Kamil dapat menjadi contoh bagaimana seorang pimpinan daerah mengarahkan warganya untuk bergotong-royong dan melakukan hal baik bersama-sama.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Reni Efita
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper