Kabar24.com, MAGETAN-- Hutan di Lereng Gunung Lawu sekitar kawasan Cemoro Sewu, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, dikabarkan terbakar, Minggu (18/10/2015).
SIMAK: Sukses Kabur dari Penjara, Gembong Narkoba Ejek Presiden Meksiko
Sekitar 50 pendaki dinyatakan terjebak dan sebagaian antara mereka dikabarkan tewas terpanggang. SIMAK: Ahok Mau Bikin Jakmania FC
"Informasinya ada lima orang yang meninggal dan identitasnya belum diketahui karena proses evakuasi masih dilakukan," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magetan, Agung Lewis.
Menurut Agung, proses evakuasi para pendaki dilakukan tim gabungan dari petugas BPBD, kepolisian, TNI Angkatan Darat, Palang Merah Indonesia Magetan, dan Anak Gunung Lawu. Mereka menyisir jalur pendakian antara pos 3 dan pos 4 yang merupakan lokasi kebakaran hutan.
Dita Kurniawan, 18, salah satu pendaki yang selamat mengatakan bahwa kebakaran lahan hutan di tepi jalur pendakian terjadi sekitar pukul 08.30 WIB. Ketika itu, dia dan sejumlah pendaki yang sudah mencapai puncak gunung sedang berjalan turun. Tiba-tiba semak-semak di tepi jalur pendakian antara pos 3 dan 4 terbakar.
"Api cepat membesar karena anginnya kencang," kata Dita.
Melihat itu, ia melanjutkan, sejumlah pendaki panik dan berusaha menyelamatkan diri dengan kembali berjalan naik. Sebagian di antara mereka melompat ke ranting-ranting pohon yang tidak terbakar.
"Sewaktu menyelamatkan diri saya melihat ada lima orang yang tergeletak di jalur pendakian. Sebagian anggota tubuhnya terbakar," ucap Dita.