Kabar24.com, JAKARTA - Komjen Pol Budi Gunawan (BG) tidak hadir dalam uji kelayakan dan kepatutan Komjen Pol Badrodin Haiti menjadi Kapolri di komisi III, Kompleks DPR RI hari ini.
Padahal, bintang tiga matra polri lainnya seperti Kabareskrim Komjen Pol Budi Waseso dan Irwasum Dwi Priyatno hadir dalam agenda itu. Saat BG menjalani uji kelayakan dan kepatutan sebagai calon Kapolri pada 13 Januari 2015, Badrodin ikut mendampinginya.
Budi Waseso yang dikenal dekat dengan BG mengungkap alasan ketidakhadiran BG. “Budi Gunawan ada acara lain. Sebagai Kalemdikpol, BG ada acara pelantikan. Jadi tidak bisa hadir mendampingi Badrodin,” katanya di DPR RIn, Kamis (16/4).
Dalam rapat konsultasi dengan DPR, nama BG kembali diembuskan setelah pencalonannya sebagai Kapolri ditunda oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan alasan banyaknya penolakan publik.
Nama BG kembali muncul setelah ada jabatan Wakapolri yang kosong setelah ditinggal Badrodin.
KAPOLRI BARU: Ini Alasan Budi Gunawan Tidak Dampingi Badrodin di DPR
Komjen Pol Budi Gunawan (BG) tidak hadir dalam uji kelayakan dan kepatutan Komjen Pol Badrodin Haiti menjadi Kapolri di komisi III, Kompleks DPR RI hari ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Ashari Purwo Adi N
Editor : Yusran Yunus
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
11 menit yang lalu
Kuasa Hukum Tom Lembong: Jokowi Tak Pernah Protes Izin Impor Gula
15 menit yang lalu
4 Cara Menonaktifkan WhatsApp Sementara dan Permanen
25 menit yang lalu
Capim Poengky Indarti: KPK Harus Bisa Kembalikan Kepercayaan Publik
41 menit yang lalu