Bisnis.com, SAMARINDA - Direktur Urusan Pemerintahan Daerah I Kementerian Dalam Negeri Kurniasih menyebut masih menemukan perilaku pegawai negeri swasta (PNS) di daerah yang mangkir saat jam kerja pegawai.
“Saya masih mendapati laporan daerah adanya orang berseragam [PNS] di jalanan [mangkir] di saat jam kerja, ini tentu tidak benar. Pemda harus bisa mendisiplinkan,” katanya dalam seminar Pengelolaan dan Pemanfaatan Sumber Daya Alam Kaltim, Senin (16/2/2015).
Kurniasih mengungkapkan akibat dari sikap pegawai yang kurang disiplin tersebut, pelayanan kepada masyarakat tidak optimal. Karena itu, pihaknya akan tegas menegur pemerintah daerah yang tidak mendisiplinkan pegawainya.
Kondisi ini, ungkapnya, sangat bertolak belakang dengan kondisi yang terjadi di negara-negara tetangga dan negara-negara maju, misalnya Australia. Dia menyebut di negara itu, masyarakat tidak akan menemui PNS yang berkeliaran di mal-mal dan di jalanan selama jam kerja pegawai berjalan.
“Hasilnya, mereka [Australia] mampu memberikan pelayanan yang optimal di tengah-tengah masyarakat,” ungkapnya.
Kurniasih menyebutkan perilaku pegawai daerah yang tidak disiplin ini sangat merugikan masyarakat. Karena itu, secara tegas dia meminta Pemda setempat harus mampu mendisiplinkan pegawai yang ada di wilayahnya.