Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bill Clinton Kunjungi Indonesia, Berikut Jadwal Resminya

Mantan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton dijadwalkan mengunjungi dua provinsi saat berada di Indonesia.
Bill Clinton/Reuters
Bill Clinton/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Mantan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton dijadwalkan mengunjungi dua provinsi saat berada di Indonesia.

Kepala Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) Kuntoro Mangkusubroto mengkonfirmasi kedatangan mantan presiden AS Bill Clinton untuk mengunjungi Provinsi Aceh pada Sabtu (19/7/2014).

“Iya akan datang Sabtu ini ke Aceh,” kata Kuntoro saat ditemui di acara Penghargaan Konservasi Harimau, di Hotel Borobudur, Jakarta (16/7/2014).

Kedatangan Clinton ditakutkan beberapa pihak sebagai tanda adanya intervensi politik dari mantan orang nomor satu di Amerika tersebut. Selanjutnya silakan baca: HASIL PILPRES 2014: Clinton ke Indonesia. Prabowo Duga Asing Ingin Intervensi.

Namun, Kuntoro membantah hal tersebut.

“Ini dalam rangka coba melihat apa yang terjadi setelah 10 tahun tsunami. Saya kira Aceh ini kan kebanggaan Pak Clinton, dia selalu ingin bernostalgia,” jelas Kuntoro.

Kuntoro mengatakan, selanjutnya Bill Clinton akan mendatangi Kalimantan Tengah dalam kunjungannya ke daerah Asia Pasifik.

“Akan melihat hutan di Kalimantan Tengah keesokan harinya,” tegas Kuntoro.

Terakhir kali, Clinton berkunjung ke Indonesia pada 2006 silam.

Saat itu dia menjadi utusan khusus Sekretaris Jenderal PBB untuk memantau pemulihan setelah Aceh diterpa gelombang tsunami.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Irene Agustine
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper