Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Solar Langka Di Kota Batam

Kelangkaan solar di Kota Batam sejak sebulan terakhir masih terus terjadi, sejumlah sopir mengaku masih kesulitan mendapatkan bahan bakar untuk kendaraan mereka.
Kota Batam alami kelangkaan solar/JIBI
Kota Batam alami kelangkaan solar/JIBI

Bisnis.com, BATAM -  Kelangkaan solar di Kota Batam sejak sebulan terakhir masih terus terjadi, sejumlah sopir mengaku masih kesulitan mendapatkan bahan bakar untuk kendaraan mereka.

"Kami masih harus antre cukup lama untuk mendapatkan solar, bahkan menunggu sebelum kiriman solar ke SPBU datang," kata seorang supir truk, Rahmat di SPBU Tiban Centre, Sekupang, Batam, Rabu (30/4/2014) kepada Antara.

Ia mengatakan menunggu sejak sekitar pukul 09.00 WIB sementara pasokan solar tiba sekitar pukul 10.00 WIB.

"Mau nggak mau kami harus menunggu lama meski mengganggu pekerjaan. Kalau tidak ada solar juga tidak bisa kerja," kata dia.

Pantauan Antara sejumlah SPBU muali dari Kapital Raya, KDA, Sukajadi di Batam Centre, SPBU Tiban Centre, SPBU Tiban Lama, SPBU Sei Harapan di Sekupang semua terdapat antrean panjang kendaraan yang hendak mengisi solar.

Antrean didominasi truk ukuran besar, bus karyawan, sedan berbahan bakar solar yang biasanya dioperasikan untuk taksi.

Sebelumnya, polisi mengamankan sejumlah kendaraan sedan yang tankinya sudah dimodifikasi sehingga mampu menampung solar dalam jumlah besar diduga diselewengkan untuk industri.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Energi Sumber Daya Mineral Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan terjadinya antrean karena waktu pengiriman solar dari pertamina dilakukan siang hari.

"Jadwalnya memang siang. Tapi sejak pagi sudah pada antre, jadi setiap hari nampak antrean panjang," kata dia.

Namun demikian, kata dia, pemerintah daerah masih menyelidiki penyebab kelangkaan solar, apakah akibat kekurangan pasokan dari Pertamina atau oleh penyelewengan.

Pemerintah juga terus berkoordinasi dengan Pertamina untuk memastikan pasokan sesuai dengan kebutuhan untuk menghindari kelangkaan bahan bakar, khususnya solar


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper