Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkot Manado Siapkan Tiga Daerah Resapan Air

Pemerintah Kota Manado menyiapkan tiga lokasi untuk daerah resapan dan ruang terbuka hijau. Hingga sejau ini, Kota Manado telah memiliki 30% ruang terbuka hijau.
Ruang Terbuka Hijau/Bisnis
Ruang Terbuka Hijau/Bisnis

Bisnis.com, MANADO--Pemerintah Kota Manado menyiapkan tiga lokasi untuk daerah resapan dan ruang terbuka hijau. Hingga sejau ini, Kota Manado telah memiliki 30% ruang terbuka hijau.

Walikota Manado Vicky Lumentut mengatakan pertumbuhan pembangunan di Manado sangat pesat sehingga menjaga daerah resapan menjadi salah satu perhatian. 

 "Harus diakui pertumbuhan pembangunan di kota Manado begitu pesat, ini tentunya bagian dari kota yang berkembang. Kami perlu menyiapkan lokasi khusus untuk daerah resapan dan ruang terbuka hijau," ujarnya di Manado, Kamis (20/3/2014).

Vicky mengatakan tiga lokasi yang disiapkan Pemkot mengambil tempat di  Sario, Tikala dan sekitar Stadion Klabat. Ketiga lokasi itu bakal menjadi
daerah penampung air ketika terjadi curah hujan yang tinggi.

Menurutnya, daerah resapan menjadi salah satu prioritas penataan kota yang mengedepankan wawasan lingkungan. Pasalnya, di beberapa lokasi di Manado
sudah sering tergenang air jika terjadi hujan. Untuk itu, pembangunan ke depan akan dikawal dengan ketat agar lebih berpihak pada lingkungan.

Vicky mengatakan Kota Manado telah beberapa kali meraih meraih penghargaan sebagai kota hijau dan Adipura sehingga pencapaian itu perlu dipertahankan.

Dia  menegaskan ke depan pengeluaran izin pembangunan akan dilakukan secara ketat agar pembangunan tidak berakibat terjadinya banjir.

"Saya minta SKPD terkait yang mengeluarkan perizinan harus melakukan kajian lingkungan dengan bijak serta sesuai dengan aturan yang berlaku," ujarnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Thomas Mola
Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper