Bisnis.com, MOSKWA—Jumlah korban tewas akibat terjadinya dua bom bunuh diri di kota Volgograd, Rusia, bertambah menjadi 33 orang hingga Selasa ini (31/12/2013).
Data Kementerian Kesehatan setempat di Volgograd melaporkan jumlah tersebut bertambah setelah dua dari ratusan korban yang mengalami luka-luka meninggal dunia.
Sejumlah media di Rusia masih gencar memberitakan perisitiwa ledakan bom di salah satu kota terbesar di Rusia tersebut. Seperti diberitakan sebelumnya dua ledakan bom bunuh diri mengguncang stasiun kereta api Volgograd pada Minggu (29/12/2013) dan di sebuah troli bus pada Senin (30/12/2013).
Laporan awal Kementerian Darurat Rusia menunjukkan sedikitnya 17 orang tewas akibat ledakan hari Minggu, tetapi salah satu dari sejumlah orang yang terluka telah meninggal dunia kemarin malam.
Sementara korban terluka lainnya dalam ledakan di troli bus dilaporkan meninggal dunia pada Selasa meningkat menjadi 16 korban jiwa.
Serangan hari Senin tersebut merupakan serangan ketiga di kota selatan Rusia yang terjadi dalam dua bulan terakhir, dan terjadi hanya beberapa minggu sebelum Rusia akan menjadi tuan rumah bagi ajang pesta permainan musim dingin, Winter Olympic Games2014 pada Februari mendatang di kota Sochi.
Kantor berita Rusia RIA Novosti melaporkan, dua ledakan tersebut mengakibatkan lebih dari ratusan orang mengalami luka-luka, termasuk 65 orang dirawat di rumah sakit. Hingga kini belum ada seorang pun yang mengaku bertanggung jawab atas dua ledakan tersebut.
Sementara itu, warga negara Indonesia (WNI) di Rusia diimbau untuk lebih hati-hati, khususnya yang tinggal di kota-kota selatan Rusia selain Volgograd, seperti Astrakhan, Rostov on Don, Krasnodar, dan Novochercask.
“Suasana masih tidak kondusif, pemeriksaaan dimana-mana, orang asing akan dicuragai. Untuk itu bagi teman-teman saya harap bisa saling menjaga satu sama lain,” tutur Ketua Perhimpunan Pelajar Indonesia di Rusia (PERMIRA) Aries Stevanus Gerryianto di Moscow, Selasa (31/12/2013).
Sebanyak enam WNI tinggal di kota Volgograd dan semuanya berstatus mahasiswa.