Bisnis.com, JAKARTA - Delapan anggota Kabinet Indonesia Bersatu II mendapatkan bintang jasa dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Penghargaan itu diserahkan SBY siang ini dalam acara Penganugerahan Tanda Kehormatan Republik Indonesia di Istana Negara.
Bintang Mahaputera Adipradana diserahkan kepada 11 orang yang dinilai berjasa kepada negara, termasuk 8 menteri.
Menteri yang menerima penghargaan adalah Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi, Menko Perekonomian Hatta Rajasa, dan Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro.
Selain itu, ada Menteri ESDM Jero Wacik, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, Menteri Pendidikan Muhammad Nuh, Menteri Agama Suryadharma Ali, dan Menteri Pariwisata dan Kebudayaan Mari Pangestu.
Tiga orang lain yang mendapatkan Bintang Mahaputera Adipradana adalah mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD, Almarhumah Rahman El Yunusiyyah, dan Almarhum Abdul Rahman Baswedan.
Kepala Negara juga menyerahkan berbagai bintang jasa lain kepada 17 orang yang dianggap berjasa kepada negara.
Penerima bintang jasa lain, di antaranya, adalah pengusaha Alim Markus, Kepala BPPT Marzan Azis Iskandar, dan Dirjen Kesbangpol Kementerian Dalam Negeri Achmad Tanribali Lamo.