Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BOS SMA Naik 8 Kali Lipat, Siswa Miskin Dapat Rp1 Juta/Tahun

BISNIS.COM, JAKARTA – Mulai tahun ajaran baru Juli 2013, seluruh siswa sekolah menengah akan mendapatkan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sebesar Rp1 juta per anak per tahun, naik lebih dari 8 kali lipat dari sebelumnya Rp120.000 per anak per

BISNIS.COM, JAKARTA – Mulai tahun ajaran baru Juli 2013, seluruh siswa sekolah menengah akan mendapatkan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sebesar Rp1 juta per anak per tahun, naik lebih dari 8 kali lipat dari sebelumnya Rp120.000 per anak per tahun.

Pemberian dana BOS untuk siswa SMA/SMK sederajat baik negeri maupun swasta tersebut dilaksanakan seiring dengan program Pendidikan Menengah Universal (PMU) yang secara resmi diluncurkan Kemendikbud, Selasa (25/6/2013).

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M. Nuh mengatakan PMU merupakan tindak lanjut dari wajib belajar pendidikan dasar 9 tahun, sehingga dengan adanya program ini siswa dapat terus melanjutkan pendidikan ke jenjang sekolah menengah hingga mengenyam pendidikan 12 tahun.

“Kami sudah merintis PMU sejak tahun lalu, program mulai utuh dilaksanakan Juli ini, ditandai dengan pemberian BOS kepada setiap anak yang disalurkan langsung ke sekolah,” katanya dalam konfrensi pers peluncuran Program Pendididkan Menengah Universal, Selasa (25/6/2013)

Dengan adanya program ini diharapkan dapat mempercepat kenaikan Angka Partisipasi Kasar (APK) sekolah menengah yang saat ini baru 78,7% menjadi 97% pada 2020 mendatang.

APK adalah presentase jumlah penduduk yang bersekolah pada suatu jenjang pendidikan (berapapun usianya) terhadap jumlah penduduk usia sekolah yang sesuai dengan jenjang pendidikan tersebut.

Artinya Artinya jumlah siswa yang bersekolah pada jenjang pendidikan sekolah menengah saat ini baru 78,7% dari total penduduk kelompok usia 16 sampai 18 tahun di Indonesia yang mencapai 12,63 juta.

“Harapanya melalui PMU ini, jumlah siswa yang masuk ke sekolah menengah setiap tahunnya bisa meningkat 3% sehingga pada 2020 jumlah APK sekolah menengah mencapai 97%. Kalau tidak ada percepatan seperti ini, baru tahun 2040 angka tersebut tercapai,” katanya.

Selain dana BOS yang diberikan langsung ke sekolah, terdapat beberapa bantuan lainnya yang diberikan Kemendikbud di dalam program PMU tersebut, antara lain memberikan bantuan siswa miskin sebesar Rp1 juta per tahun untuk 1,7 juta siswa sekolah menengah dari keluarga tidak mampu dan diberikan langsung kepada siswa.

Memperbanyak pembangunan sarana dan prasarana pendidikan menengah seperti USB (Unit Sekolah Baru), ruang kelas baru (RKB), rehabilitasi ruang kelas, peralatan pendidikan; meningkatkan kualifikasi dan kompetensi serta kesejahteraan pendidik dan tenaga pendidikan; serta menyiapkan sistem pembelajaran yang baik untuk memberikan bekal terbaik kepada siswa melalui pelaksanaan kurikulum 2013.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dewi Andriani
Editor :
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper