BISNIS.COM, BALIKPAPAN--Pemerintah Kota Balikpapan kembali mengeluarkan surat perintah alokasi (SPA) raskin untuk 3 bulan ke depan bagi 10.065 Rumah Tangga Sasaran Penerima Manfaat (RTS-PM).
Kepala Bagian Ekonomi Setdakot Balikpapan M. Yusuf L. mengatakan SPA raskin tersebut dikeluarkan merujuk data yang dikeluarkan pada periode sebelumnya.
Dia menyebutkan belum ada tambahan penerima baru dari hasil verifikasi di lapangan.
“Angkanya masih sama untuk tiga bulan sampai Juni ini. Kami sudah ajukan ke Bulog untuk didistribusikan ke penerima manfaat,” ujarnya, Rabu (5/6/2013).
Sementara itu, Kepala Divisi Regional Bulog Kaltim Abdul Nadjid mengatakan pihaknya sudah menerima pengajuan SPA dari Pemkot Balikpapan. Dalam waktu dekat, pendistribusian raskin tersebut akan dilakukan kepada masyarakat.
“Sudah diterima. Ini memang pengajuannya untuk periode tiga bulan setelah pengajuan periode Januari – Maret kemarin,” tukasnya.
Pagu raskin untuk Balikpapan berdasarkan data dari Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) mencapai 2.929,68 ton yang diperuntukkan kepada 16.276 RTS-PM.
Adapun alokasi yang diminta Pemkot Balikpapan hanya mencapai 10.065 RTS-PM. (wde)