Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Beda Klaim DPW dan DPP PKB ihwal Rekomendasi Anies Maju Pilgub Jakarta

DPW PKB DKI Jakarta menegaskan telah menyerahkan rekomendasi ihwal pencalonan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024 ke DPP PKB.
Reyhan Fernanda Fajarihza, Surya Dua Artha Simanjuntak
Jumat, 14 Juni 2024 | 08:40
Calon Presiden (Capres) nomor urut 01 Anies Baswedan menjawab pertanyaan wartawan saat meninggalkan markas Tim Nasional (TimNas) AMIN di Jalan Diponegoro 10, Jakarta, Rabu (14/2/2024). Bisnis/Arief Hermawan P
Calon Presiden (Capres) nomor urut 01 Anies Baswedan menjawab pertanyaan wartawan saat meninggalkan markas Tim Nasional (TimNas) AMIN di Jalan Diponegoro 10, Jakarta, Rabu (14/2/2024). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA — Dewan Pengurus Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (DPW PKB) DKI Jakarta menegaskan telah menyerahkan rekomendasi ihwal pencalonan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024 ke Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB.

Pernyataan itu berbeda dengan klaim yang disebutkan DPP PKB bahwa pihaknya belum menerima rekomendasi DPW PKB untuk mengusung Gubernur DKI Jakarta 2017–2022 itu.

Terkait rekomendasi untuk Anies maju sebagai calon gubernur di Pilgub Jakarta 2024, Ketua DPW PKB Hasbiallah Ilyas mengatakan sudah aman.

“Sudah, sudah [diserahkan]. Rekomendasi sudah aman,” kata Hasbiallah kepada wartawan di kantornya, Kamis (13/6/2024).

Dia pun mengaku kans duet Anies Baswedan-Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024 terbuka. Pasalnya, partainya tengah menjalin komunikasi dengan banyak pihak, tak terkecuali dengan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.

“PKB partai terbuka, termasuk [untuk] Mas Kaesang. Kami berkomunikasi dengan siapa pun,” katanya.

Sebelumnya, DPP PKB mengatakan belum menerima keputusan DPW PKB Jakarta yang merekomendasikan Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur dalam ajang Pilkada Jakarta 2024. 

Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda menjelaskan, Desk Pilkada DPP PKB memang memberikan ruang ke pengurus wilayah partai untuk mengusulkan nama-nama calon kepala daerah yang ingin diusung.

Meski demikian, dia menyebut bahwa DPP PKB yang akan memberikan keputusan final, termasuk keputusan untuk mengusung Anies menjadi calon gubernur Jakarta.

"Saya dengar informasi DPW PKB Jakarta dari beberapa yang mendaftar, diputuskan hanya Mas Anies yang didorong ke DPP PKB, karena itu Desk Pilkada DPP menunggu [surat rekomendasi resmi diberikan]," ujar Huda di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (13/6/2024).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper