Bisnis.com, JAKARTA - Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat agar selalu mengunci pintu mobil dan mengunci stang motor, saat menggunakan mesin ATM.
Pada Hari Raya Lebaran, aktivitas perpindahan masyarakat cukup tinggi dan jangan lengah untuk memakai kunci atau gembok tambahan, untuk mencegah pencurian kendaraan atau kejahatan lain.
Anggota Polsek Kertosono lakukan kegiatan Patroli mobiling ke fasilitas perbankan, dan dialogis memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yang sedang menggunakan mesin ATM agar selalu waspada terhadap pelaku tindak kejahatan.
Dikutip dari situs Polri, Kamis (11/4/2024), Kapolsek Kertosono Kompol Rahayu Rini mengimbau kepada masyarakat agar tidak lengah dan tetap waspada.
"Guna menciptakan keamanan dan ketertiban Jelang Hari Raya Idul Fitri, kami berpatroli dan imbauan warga yang sedang menggunakan mesin ATM agar selalu waspada, agar mengunci pintu Mobil ataupun sepeda motor pada saat diparkir di ATM," ungkapnya.
Menurutnya, pelaku kejahatan akan mencari peluang dan memanfaatkan kelengahan masyarakat saat masuk di mesin ATM mencuri motor ataupun mengambil barang berharga di mobil yang tidak terkunci pintunya.