Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Malam Ini Nuzulul Quran, Berikut Doa dan Amalan Agar Diampuni oleh Allah SWT

Berikut doa, amalan, dan pahala umat muslim di malam Nuzulul Quran pada hari ini, Kamis 28 Maret 2024.
Ilustrasi berdoa setelah membaca Al-Quran/nu.or.id
Ilustrasi berdoa setelah membaca Al-Quran/nu.or.id

Bisnis.com, JAKARTA - Nuzulul Quran diperingati pada 17 Ramadan, di mana pada tahun ini jatuh pada hari ini, Kamis 28 Maret 2024.

Nuzulul Quran merupakan peristiwa penting bagi sejarah umat muslim, karena malam tersebut untuk pertama kalinya Al-Qur’an sebanyak lima ayat kepada Rasulullah SAW, dan pada malam itu juga Nabi Muhammad diutus sebagai Nabi.

Di malam Nuzulul Quran, umat Muslim dianjurkan memperbanyak membaca Al-Quran dan berdzikir untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Melansir dari NU online, terdapat kegiatan untuk mengisi malam Nuzulul Qur’an yakni:

1. Membaca Al-Qur’an
2. Perbanyak I’tikaf
3. Melaksanakan salat malam dan berdoa

Doa Malam Nuzulul Quran

Umat muslim dianjurkan untuk membaca doa di malam Nuzulul Quran, agar dapat meraih kemuliaan yang diberikan oleh Al-Quran dan mendapatkan syafaat karena membacanya.

Adapun bacaan doa malam Nuzulul Quran adalah sebagai berikut:

اللهم نور قلوبنا بنور هدايتك كما نورت الارض بنور شمسك ابدا ابدا برحمتك يا ارحم الراحمين

"Allahumma nawwir quluubanaa bi tilaawatil qur'an, wa zayyin akhlaa qonaa bijaahil qur'an, wa hassin a'maalanaa bi dzikril qur'an, wa najjinaa minan naari bi karoo matil qur'an, wa adkhilnal jannata bi syafaa'til qur'an."

Artinya: "Ya Allah sinari hati kami sebab membaca Al-Quran, hiasi akhlak kami dengan kemuliaan Al-Quran, baguskanlah amalan kami karena berdzikir lewat Al-Quran, selamatkanlah kami dari api neraka karena kemuliaan Al-Quran, masukkanlah kami ke dalam surga dengan syafa'at Al-Quran."

Keutamaan Malam Nuzulul Quran

Mendapat pahala berlipat

Salah satu keutamana yang paling besar untuk umat muslim yakni mendapatkan pahala berlipat dari Allah SWT.

Sebagaimana hadits yang diriwayatkan oleh Abdullah Ibnu Mas’ud, Allah Swt memberikan pahala satu kebaikan dari setiap huruf Al-Qur’an yang dibaca, kemudian dari satu kebaikan itu Allah Swt melipatgandakannya menjadi 10 kebaikan.

عن عَبْدَ اللَّهِ بْنَ مَسْعُودٍ، يَقُولُ: قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ، وَالحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا، لَا أَقُولُ الم حَرْفٌ، وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلَامٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ

Artinya: "Dari Abdullah Ibnu Mas‘ud, Rasulullah Saw bersabda, "Barangsiapa yang membaca satu huruf dari Kitabullah (Al-Qur'an), maka dia akan memperoleh satu kebaikan. Sedangkan satu kebaikan dilipatkan dengan sepuluh semisalnya. Aku tidak mengatakan alif lam mim (sebagai) satu huruf. Akan tetapi, alif satu huruf, lâm satu huruf, dan mim satu huruf," (HR. At-Tirmidzi: 2835).

Syafaat pada hari kiamat

Selain itu, mengamalkan membaca Al Quran di malam Nuzulul Quran juga dapat memberikan syafaat kepada kita di hari kiamat nanti.

‎اقْرَأُوا القُرْآنَ فإنَّه يَأْتي يَومَ القِيامَةِ شَفِيعًا لأَصْحابِهِ

"Bacalah Alquran, sesungguhnya ia pada hari Kiamat akan datang memberi syafaat kepada pembacanya." (HR Muslim: 1337).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper