Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Bahas Pilpres Saat Bertemu Prabowo Cs, Tapi Ngaku Tetap Netral

Jokowi tanpa ragu mengaku tetap netral meski membahas Pilpres 2024 saat bertemu dengan Prabowo, Airlangga dan Zulhas.
Momen Jokowi bersama para capres 2024 yakni Prabowo Subianto, Anies Baswedan, dan Ganjar Pranowo makan siang di Istana Negara, Senin (30/10/2023) / Setpres
Momen Jokowi bersama para capres 2024 yakni Prabowo Subianto, Anies Baswedan, dan Ganjar Pranowo makan siang di Istana Negara, Senin (30/10/2023) / Setpres

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui membahas topik pemilihan presiden (pilpres) saat bertemu dengan Prabowo Subianto, Airlangga Hartarto, dan Zulkifli Hasan pada pekan lalu.

Hal ini dia sampaikan usai meresmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor, Kota Depok, Senin (8/1/2024).

“Bahas pemerintahan ada, bahas pilpres juga ada,” ujarnya kepada wartawan.

Meski begitu, orang nomor satu di Indonesia itu menekankan bahwa pertemuan itu pun tak melanggar netralitasnya yang saat ini tengah berada dalam tahun politik menjelang pemilihan umum (pemilu) 2024.

Penyebabnya, Kepala Negara pun mengatakan bahwa pertemuan dengan sejumlah ketua umum (ketum) dari partai politik (parpol) itu dilakukan di luar jam kerja sembari melakukan jamuan makan bersama.

“Itu makan siang, makan malam, makan pagi, sarapan. Ketemunya juga kan malam hari, wong libur juga dan makan juga,” pungkas Jokowi.

Sebelumnya, Presiden Ke-7 RI itu melakukan santap malam dengan Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto pada Jumat (5/1) di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat.

Kemudian, Sabtu (6/1) pagi, Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun bersama dengan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto juga sarapan bersama di Kebun Raya Bogor.

Lalu, pada Minggu (7/1) Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan makan bersama dengan Presiden asal Surakarta itu di Medja Restaurant, Bogor. Terlihat, Jokowi datang menggunakan baju casual berwarna putih. Pembicaraan keduanya tampak santai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akbar Evandio
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper