Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Suasana Kediaman Prabowo pada Ulang Tahun ke-72

Rumah bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto mulai didatangi oleh selebritas Indonesia hingga petinggi partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Situasi kediaman Prabowo Subianto./Anshary Madya Sukma
Situasi kediaman Prabowo Subianto./Anshary Madya Sukma

Bisnis.com, JAKARTA - Kondisi rumah bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto mulai didatangi oleh selebritas Indonesia hingga petinggi partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Dalam pantauan Bisnis di lokasi, satu per satu mulai berdatangan ke kediaman Prabowo di Kertanegara Jakarta Selatan, Selasa (17/10/2023). Mulai dari Jaja Miharja, Melly Goeslaw hingga Eko Patrio.

Kemudian, Prabowo tiba di rumahnya pukul 18.00 WIB dengan mobil Toyota Alphard berwarna putih dengan pelat nomor B 108 PSD. Dalam kesempatan ini, Ketum Partai Gerindra itu berharap dalam hari ulang tahunnya bisa diberi kekuatan untuk berbakti kepada Tanah Air.

"Ya tentunya saya bersyukur dan selalu bersyukur pemberian yang maha kuasa. Saya berharap terus diberi kekuatan, bisa berbakti kepada bangsa negara dan rakyat," ujarnya di Kertanegara, Selasa (17/10/2023).

Selang 50 menit kemudian, Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Istrinya Anisa Pohan tiba di kediaman Prabowo. Agus mengatakan bahwa Prabowo memiliki sikap kepemimpinan yang sesuai dengan Demokrat.

"Saya melihat pak Prabowo merupakan pemimpin yang tegas, memiliki visi yang jauh ke depan dan selalu memikirkan rakyat,"

Adapun, sejumlah petinggu partai yang sudah tiba di lokasi, di antaranya Sekjen PAN Eddy Soeparno dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani. Selain itu, mantan Istri Prabowo Subianto, Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto juga tampak hadir ke acara perayaan ulang tahun tersebut.

Sementara itu, sepanjang jalan menuju rumah Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor IV, Jakarta Selatan, terlihat juga karangan bunga tentang ucapan ulang tahun dari pejabat dan tokoh penting lainnya kepada Prabowo yang mengekor sepanjang jalan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper