Bisnis.com, JAKARTA – Sebagian besar ketua umum partai politik, seperti Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum Gerindra Prabowo Subianto, hingga Ketum Nasdem Surya Paloh terpantau hadir di Sidang Tahunan MPR di Gedung DPR hari ini, Rabu (16/8/2023).
Berdasarkan pantauan Bisnis, pimpinan partai yang terlebih dahulu tiba di pintu masuk Gedung Nusantara yakni Plt. Ketua Umum PPP Mardiono pada pukul 08.13 WIB.
Setelah itu, pimpinan partai yang menyusul tiba di pintu masuk yakni Ketua Umum Partai Gerindra dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Keduanya datang dalam satu mobil pada pukul 08.29 WIB.
Setelah itu, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto terpantau tiba di lokasi setelahnya pukul 08.37 WIB.
Kemudian, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tiba pukul 08.38 WIB. Presiden ke-5 itu tiba setelah Presiden Joko Widodo, yang tiba dengan Ibu Negara pada sekitar pukul 08.34 WIB.
Selanjutnya, Ketua Umun PAN Zulkifli Hasan terpantau tiba di pintu masuk Gedung Nusantara pada pukul 09.05 WIB dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu tiba pukul 09.15 WIB.
Baca Juga
Sementara itu, Ketua Umum Partai Nasdem terpantau tidak masuk melalui pintu masuk Gedung Nusantara seperti sebagian besar tamu-tamu kehormatan lainnya. Namun demikian, dia terpantau hadir di dalam ruangan Sidang Tahunan MPR dan menyalami sejumlah pejabat yang ada di sana.
Di sisi lain, Pendiri Partai Demokrat sekaligus Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak hadir dari gelaran Sidang Tahunan MPR RI 2023.
Berdasarkan keterangan resmi, Sidang Tahunan MPR hari ini akan dihadiri sebanyak 1.549 undangan. Seluruh pejabat mulai dari menteri, pimpinan lembaga negara, ketua umum partai politik, serta duta besar dari negara sahabat dijadwalkan hadir di Gedung DPR.
Pada hari ini, Rabu (16/8/2023), parlemen juga akan membuka Masa Persidangan I DPR 2023-2024. Presiden Joko Widodo juga akan menyampaikan pidato kenegaraan serta mengenai RUU APBN 2024 dan Nota Keuangan.