Bisnis.com, JAKARTA — Kendati telah melaksanakan salat Iduladha pada Rabu (28/9/2023), Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah mengimbau untuk melaksanakan penyembelihan kurban pada besok, Kamis (29/7/2023).
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti menyebut hal ini sebagai bentuk toleransi dan saling menghormati antar umat beragama, meski mereka telah terlebih dahulu memperingati Iduladha 1444 H pada hari ini, Rabu (28/6/2023).
“Alangkah baiknya penyembelihan hewan qurban dan pembagiannya dilaksanakan pada 29 Juni atau setelahnya sebagai wujud toleransi dan saling menghormati,” ujarnya dikutip dari akun Twitter @Abe_Mukti, Rabu (28/6/2023).
Di sisi lain, Mu’ti juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas keputusan untuk menambah waktu libur Hari Raya Iduladha 1444 H pada tanggal 28 dan 30 Juni 2023.
Menurutnya, keputusan itu telah menjadi bukti dari komitmen pemerintah untuk menjamin kemerdekaan beragama bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Adapun, umat muslim Muhammadiyah telah terlebih dahulu memperingati Hari Raya Iduladha 1444 H pada Rabu (28/6/2023) atau sehari lebih dulu dibanding pemerintah.
Baca Juga
Keputusan ini sesuai dengan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang telah dilakukan oleh Majelis Tarjih dan Tajid PP Muhammadiyah.
Berdasarkan pemantauan tersebut, diketahui bahwa tinggi bulan saat matahari terbenam di Yogyakarta pada Minggu (18/6/2023) telah menunjukan posisi yang berada di atas ufuk. Maka dapat dikatakan, hilal telah terlihat.
Dengan demikian, awal bulan Zulhijah menurut Muhammadiyah terjadi pada Senin (19/6/2023) dan Hari Raya Iduladha 1444 H diperingati pada Rabu (28/6/2023).