Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Megawati dan Ganjar Bakal Hadiri Resepsi Pernikahan Putra Komisaris Sahid Group

Aryo Kusumadharma Hardjoprakoso merupakan putra tunggal Komisaris Utama Sahid Group KRAy Wiryanti Sukamdani dan Almarhum Pujiarso Hardjoprakoso.
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (kiri) bersiap menyematkan peci kepada calon Presiden 2024 yang diajukan PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kanan) di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4/2023). PDI Perjuangan resmi menetapkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024. ANTARA FOTO/Monang
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (kiri) bersiap menyematkan peci kepada calon Presiden 2024 yang diajukan PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kanan) di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4/2023). PDI Perjuangan resmi menetapkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024. ANTARA FOTO/Monang

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo akan menghadiri resepsi pernikahan Aryo Kusumadharma Hardjoprakoso dengan Reva Adhika Widhiani Herdiana pada 17 Juli 2023.

Aryo merupakan putra tunggal Komisaris Utama Sahid Group KRAy Wiryanti Sukamdani dan Almarhum Pujiarso Hardjoprakoso. Yanti Sukamdani juga menjabat sebagai Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP).

Kehadiran Megawati dan Ganjar itu dipastikan oleh Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto sesuai menghadiri acara akad nikah Aryo dan Reva di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu (27/5/2023).

"Nanti [Ganjar] akan hadir pada saat resepsi perkawinan yang direncanakan tanggal 17 Juli, demikian juga dari Ibu Megawati Soekarnoputri," jelas Hasto.

Megawati dan Ganjar memang diundang dalam acara akad nikah. Meski demikian, keduanya berhalangan hadir sehingga diwakili oleh Hasto dan jajaran elite PDIP lainnya seperti Djarot Saeful Hidayat dan Komarudin Watubun.

Tak lupa, Hasto mewakili keluarga besar PDIP pun mengucapkan selamat kepada Aryo dan Reva. Keluarga besar PDIP, lanjutnya, ingin yang terbaik bagi kedua mempelai.

"Semoga kedua mempelai hidup bahagia, perkawinan langgeng, abadi, dan dapat membangun keluarga yang betul-betul mampu mewujudkan bagaimana cinta kasih yang dipersatukan oleh Tuhan, oleh Allah sehingga nanti anak-anak yang akan dianugerahkan pun dapat berguna bagi bangsa dan negara," ujarnya.

Akad nikah Aryo dan Reva ini turut dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Orang nomor satu dan nomor dua di Indonesia itu menjadi saksi nikah kedua mempelai.

Selain Jokowi dan Ma'ruf, beberapa pejabat negara juga terlihat hadir seperti Menteri ESDM Arifin Tasrif, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, dan Ketua MPR Bambang Soesatyo.

Sementara itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memimpin prosesi pasrah temanten atau penyerahan penganten pria dalam acara akad nikah ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper