Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Blak-blakan Cak Imin Nantikan Airlangga Gabung Dukung Prabowo

Cak Imin menantikan Ketum Golkar, Airlangga Hartanto bergabung untuk menjadi ketua tim pemenangan Capres Prabowo Subianto.
Mantan Wakil Presiden (Wapres) Hamzah Haz menitipkan perjuangan Nahdlatul Ulama (NU) kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Kamis (11/5/2023). JIBi/Bisnis- Lukman Nur Hakim
Mantan Wakil Presiden (Wapres) Hamzah Haz menitipkan perjuangan Nahdlatul Ulama (NU) kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Kamis (11/5/2023). JIBi/Bisnis- Lukman Nur Hakim

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menantikan Ketum Golkar, Airlangga Hartanto bergabung untuk menjadi ketua tim pemenangan Capres Prabowo Subianto.

Cak Imin mengungkapkan hal tersebut di sela-sela kunjungannya ke kediaman Wakil Presiden (Wapres) RI kesembilan Hamzah Haz.

“Iya tentu kita ingin tiga kekuatan ini menyatu, Gerindra, PKB, Golkar. Nah ini akan terus pada akhirnya kita buka,” kata Cak Imin, Kamis (11/5/2023).

Cak Imin memahami bahwa saat ini Partai Golkar masih mengincar kursi calon presiden atau wakil presiden. Namun, terkait hal tersebut pihak dari PKB belum sepenuhnya membicarakan secara internal dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

Lebih lanjut, Cak Imin mengaku sangat senang apabila Ketum Golkar Airlangga Hartarto memutuskan untuk mendukung dan menjadi ketua tim pemenangan Prabowo Subianto

“Iya pasti (senang),” ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin akan menemui Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto di kediaman menteri pertahanan itu, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan pada Senin (10/4/2023) pukul 17.00 WIB.

Cak Imin dan Prabowo akan didampingi oleh pengurus teras partainya masing-masing. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan dalam pertemuan itu salah satu pembahasannya terkait wacana pembentukan koalisi besar.

“Oh iya tentu [bicara soal wacana koalisi besar]. Pasti bicara hal-hal yang strategis, termasuk pemilu,” ujar Habiburokhman di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Senin (10/4/2023).

Selain itu, Cak Imin dan Prabowo juga akan menyampaikan perkembangan pembicaraan politik yang dilakukan masing-masing partai. Memang, sejak Agustus 2022, Gerindra dan PKB sudah membentuk koalisi bersama.

“Tentu berbagai perkembangan, apa yang dilakukan PKB, perkembangan yang dialami PKB, perkembangan yang dialami Gerindra. Mereka [Prabowo dan Cak Imin] akan saling sharing [berbagai] lah,” ungkap anggota Komisi III DPR itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper