Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berencana mengadakan pertemuan dengan Partai Golkar akhir pekan mendatang.
Cak Imin berencana melobi partai-partai untuk bergabung ke koalisi bersama dengan Partai Gerindra. Sebagai pengingat, PKB dan Gerindra sudah mendeklarasikan koalisi bersama sejak Agustus 2022.
"Dalam waktu dekat saya akan melakukan pertemuan dengan Partai Golkar untuk membicarakan berbagai hal," jelas Cak Imin saat ditemui di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Minggu (5/2/2023) malam.
Sebenarnya, Cak Imin belum bicara lebih detail soal kapan hari pasti dan di mana pertemuan itu diadakan. Namun yang jelas, dalam pertemuan itu agenda utama yang akan dibicarakan terkait koalisi.
Cak Imin akan berusaha mengajak Golkar bergabung dengan koalisi Gerindra-PKB, bukan sebaliknya. Sebagai informasi, Golkar sudah tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
"Kita mengajak Golkar untuk bergabung," tegas wakil ketua DPR tersebut.
Cak Imin mengatakan, rencana pertemuan itu sudah disampaikannya kepada Gerindra. Nantinya, hasil pertemuan dengan Golkar akan didiskusikan kembali dengan Gerindra.
"[Pertemuan untuk] menjajaki peluang-peluang. Saya juga sudah menyampaikan ke Pak Prabowo akan berkomunikasi dengan semua partai," ujarnya.
Dia pun menyatakan tak ada alasan khusus memilih Golkar untuk diajak bertemu. Menurutnya, nantinya semua parpol akan diajak berbincang baik oleh PKB maupun pihak Gerindra.