Bisnis.com, SOLO - Sebelumnya, mencuat kabar jika Vladimir Putin sedang dalam kondisi sakit keras.
Hal tersebut lantaran sudah beberapa hari sang Presiden tidak muncul ke media seperti biasanya.
Namun menurut Direktur CIA Bill Burns, Putin sedang dalam kondisi yang sehat dan baik-baik saja meski tidak menampakkan diri beberapa waktu belakangan ini.
Burns menyampaikan informasi tersebut kepada hadirin di pertemuan keamanan tahunan Institut Aspen belum lama ini.
"Ada banyak desas-desus tentang kesehatan Presiden Putin dan sejauh yang kami tahu, dia sepenuhnya terlalu sehat," katanya.
Memang, setiap kali Vladimir Putin tidak muncul, maka isu sakit keras dan masalah kesehatan lainnya selalu dialamatkan kepada sang presiden.
Meski demikian, sebenarnya itu adalah sifat Putinisme yakni semacam strategi kediktatoran postmodern yang dibangun di sekitar satu orang.
Kremlin atau Rusia telah bekerja keras untuk menciptakan aura di sekitar Putin sebagai satu-satunya pemecah masalah di negara itu.
Dia menyelenggarakan acara kunjungan tahunan di mana dia benar-benar berperan sebagai kepala pemecah masalah jadi tidak melulu tampil di layar kaca untuk masalah-masalah yang tidak terlalu penting.
Belum lama ini, Rusia bahkan mengumumkan akan meningkatkan kerjasama bilateral dengan Korea Utara.
Ini membuktikan jika Vladimir Putin tetap bekerja dan kondisinya sehat meski tidak tampil di hadapan publik.