Bisnis.com, JAKARTA - Tim Pencarian dan Penyelamatan (Search and Rescue/SAR) telah mengevakuasi jenazah korban jatuhnya pesawat T-50i Golden Eagle Lettu Pnb Allan Safitra, Selasa (19/7/2022).
Berdasarkan unggahan instagram resmi TNI AU, jenazah Lettu Pnb Allan Safitra langsung dibawa ke Lanud Iswahjudi, untuk disemayamkan sejenak di Hanggar Skadron Udara 15.
"Selanjutnya, pada pukul 13.00 wib, jenazah diterbangkan ke Jakarta menggunakan pesawat TNI AU," dikutip dari unggahan akun resmi TNI AU @militer.udara, Selasa (19/7/2022).
Jenazah Allan rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Bahagia TNI AU, Jatisari Jatiasih Kota Bekasi.
Selain jenazah, tim SAR juga mengevakuasi reruntuhan pesawat di lokasi kejadian jatuhnya pesawat.
Sebelumnya, pesawat latih tempur yang mengalami kecelakaan dan jatuh di Desa Nginggil, Kecamatan Krandenan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah (Jateng), Senin (18/7/2022).
Baca Juga
Pesawat tersebut milik Skadron Udara 15 Lanud Iswahjudi, Madiun, yang diawaki satu penerbang. Pesawat itu mengalami kecelakaan saat melakukan latihan Night Tactical Intercept atau latihan malam.
Kepala Dispenau, Marsma TNI Indan Gilang, dalam keterangan tertulis yang diterima JIBI, Senin malam, menyebutkan pesawat dengan nomor ekor TT-5009 lepas landas dari Lanud Iswahjudi pukul 18.24 WIB untuk melakukan latihan terbang malam.
Setelah itu, pada pukul 19.25 WIB, pilot masih melakukan kontak dengan flight director. Akan tetapi, setelah itu posisi pesawat tidak dapat dikontak lagi.