Bisnis.com, JAKARTA --Perang cuitan antara dua tokoh dari keluarga Nahdlatul Ulama (NU) yakni Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) dan Zannuba Ariffah Chafsoh alias Yenny Wahid memanas.
Yenny diketahui menanggapi pernyataan Cak Imin yang menyebutnya bukan kader PKB dan gagal mendirikan partai.
"Inggih Cak (Iya Cak). Tapi ndak usah baper to," cuit Yenny Wahid, dikutip Jumat (24/6/2022).
Yenny juga menyinggung Cak Imin yang menyebut dirinya gagal mengelola partai sendiri. Dia yakin Cak Imin juga akan bernasib sama jika membuat partai politik baru. "Kan bisanya mengambil partai orang lain," tukasnya.
Hahaha inggih Cak. Tapi ndak usah baper to, Cak. Dan memang benar, saya bukan PKB Cak Imin. Saya kan PKB Gus Dur. ????
— Yenny Zannuba Wahid (@yennywahid) June 23, 2022
Cak Imin juga belum tentu lho bisa bikin partai sendiri.. kan bisanya mengambil partai punya orang lain.
Peace, Cak ✌️
Seperti diketahui, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar tiba-tiba meradang. Dia menegaskan bahwa Zannuba Ariffah Chafsoh alias Yenny Wahid bukan kader partainya.
Penegasan itu diungkapkan oleh Cak Imin atau Gus Ami, demikian sapaan akrabnya, menanggapi pernyataan Yenny Wahid yang sebelumnya mengungkapkan dirinya adalah kader PKB Gus Dur bukan PKB Cak Imin.
Baca Juga
PKB Gus Dur dan PKB Cak Imin adalah terminologi untuk menyebut kelompok politik pendukung Gus Dur dan Muhaimin Iskandar. Istilah itu juga mengindikasikan bahwa rekonsiliasi antara keluarga Gus Dur dengan Cak Imin belum sepenuhnya terjadi.
Rupanya pernyataan Yenny tersebut langsung direspons Cak Imin.
"Yeni itu bukan PKB, bikin partai sendiri aja gagal lolos, beberapa kali pemilu menyerang PKB enggak ngaruh," demikian cuit @cakimiNOW yang dikutip, Kamis (23/6/2022).