Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mirip JIS Anies, Ini Alasan Stadion Blackburn Rovers Gelar Salat Ied

Klub sepak bola Blackburn Rovers membuka stadionnya untuk salat Ied bagi warga muslim setempat. Mirip yang dilakukan oleh Anies Baswedan di JIS.
Warga penduduk Muslim Inggris menggelar salat Ied di Ewood Park, Blackburn, Inggris./situs Blackburn Rovers
Warga penduduk Muslim Inggris menggelar salat Ied di Ewood Park, Blackburn, Inggris./situs Blackburn Rovers

Bisnis.com, JAKARTA - Perayaan hari raya Idulfitri 1443 H menyelimuti penjuru dunia. Baik di belahan timur, maupun di bumi bagian barat. Mereka merayakan hari raya dengan cara yang berbeda-beda.

Salah satunya umat Muslim di Inggris menyambut hari raya dengan mengadakan salat Idulfitri di stadion sepak bola. Hal serupa yang dilakukan warga Ibu Kota yang menggelar salat Ied di Jakarta International Stadium (JIS) yang diinisiasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Adalah klub sepak bola Blackburn Rovers yang membuka akses stadionnya untuk salat Idulfitri. Lebih dari 3.000 penduduk muslim setempat dan beberapa datang dari jauh, sembari membawa sajadah mereka mendatangi Ewood Park untuk salat Idulfitri.

Doa dan khotbah dipimpin oleh Sheikh Wasim Kempson. Kemudian mengundang Chief Executive Rovers Steve Waggott dan Walikota Blackburn bersama Dewan Borough Darwen, Cllr Derek Hardman, untuk menyampaikan pidato yang disambut antusias oleh para tamu.

Acara yang didukung oleh Blackburn Rovers Community Trust dan The Catering Co adalah kegiatan keagamaan pertama di Inggris dan menerima pujian luas, baik di media sosial dan seluruh komunitas Muslim di seluruh dunia.

“Kita semua telah menderita selama dua tahun terakhir melalui Covid dan pembatasan sosial, jadi untuk melihat semua keluarga – beberapa atau sebagian besar yang tidak akan pernah berpikir untuk datang ke Ewood Park – berjalan di sini, hari ini sungguh indah untuk dilihat dan sekarang mereka telah melihatnya dan mereka bersenang-senang, semoga mereka akan kembali lagi [salat Ied]," kata Wasim Kempson seperti dikutip siaran pers, Selasa (3/5/2022).

Selain menggelar salat Ied pertama, Blackburn adalah klub pertama yang memiliki mushola, memiliki bar yang bebas alkohol, dan memiliki makanan. "Semua hal yang harus kami lakukan untuk menarik gelombang pendukung baru dari komunitas Asia Selatan kami."

Blackburn baru saja menyabet penghargaan Diversity Award di EFL Awards pekan lalu. "Jadi kami memiliki rangkaian acara yang hebat, tetapi yang lebih penting daripada pembicaraan adalah tindakan yang akan kami lakukan dan pertahankan di masa depan.”

salat ied di Blackburn Rovers stadium
salat ied di Blackburn Rovers stadium

Imam Wasim Kempson menambahkan: “Ini [salat Ied] adalah kesempatan besar bagi komunitas Muslim untuk bekerja dengan berbagai organisasi di komunitas mereka sendiri, dan di sini kami sangat berterima kasih kepada Blackburn Rovers untuk membuka pintu mereka, secara harfiah, bagi kami untuk berdoa di lapangan dan itu menunjukkan keterlibatan besar yang dimiliki komunitas lokal dengan klub sepak bola dan sebaliknya.

Menurutnya, acara ini adalah contoh yang baik untuk semua klub di seluruh negeri agar menunjukkan bahwa mereka mengambil keragaman dan bergerak maju serta terlibat dengan komunitas lokal dan dapat bekerja sama dalam banyak hal yang berbeda.

Manajer Integrasi dan Pengembangan Rovers, Yasir Sufi, menambahkan: “Di Blackburn Rovers, kami sangat percaya bahwa kami adalah 'satu klub, satu kota, satu komunitas' dan jika pernah ada acara yang menandakan itu, ini dia! Itu hanya menunjukkan bahwa klub terbuka untuk semua orang dari semua komunitas dan apa pun kesempatannya, kita bisa merayakannya bersama."

“Fakta bahwa ribuan orang hadir untuk acara seperti ini, itu menunjukkan seberapa besar peran Blackburn Rovers – dan klub sepak bola mana pun – dalam menyambut komunitasnya di sekitar stadion dan yang terpenting sekarang adalah bahwa orang-orang yang hadir di sini hari ini tahu bahwa stadion terbuka untuk mereka.”

Blackburn Rovers adalah klub sepak bola yang berdiri sejak 1875 dan menjuarai liga utama Inggris sebanyak 3 kali. Adapun kota Blackburn berada di bagian tengah Inggris dengan jumlah penduduk 104.000 jiwa (2005). 

Salat Ied di JIS

Setengah hari sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menggelar Salat Idulfitri 1443 H di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Senin (2/5/2022). 

Anies bersyukur karena salat Idulfitri digelar untuk pertama kalinya di stadion berstandar international tersebut.

"Ini adalah untuk pertama kalinya JIS digunakan untuk Salat Idul Fitri dan kita jadikan yang pertama untuk bersujud di hadapan Allah," kata Anies di JIS, Senin (2/5/2022).

Lebih lanjut, Anies mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras membangun JIS sehingga Ibu Kota akhirnya memiliki stadion sendiri setelah 13 tahun.

"Stadion menjadi mahakarya, bukan hanya karena bentuk fisik belaka. Namun atas kerja keras dari anak negeri. Semoga stadion ini menjadi ladang pahala, ladang keberkahan bagi semua yang memanfaatkan," ungkap Anies.

Kondisi pandemi Covid-19 yang semakin terkendali juga menjadi momentum umat Muslim akhirnya bisa berkumpul bersama keluarga di hari yang suci ini.

Terakhir, Anies menyampaikan ucapan selamat Idulfitri 1443 Hijriah kepada seluruh masyarakat Indonesia.

"Selamat berkumpul, selamat menikmati hidangan dengan keluarga tercinta, selamat saling memaafkan. Selamat hari Raya Idulfitri 1443 H. Taqabballahu minna wa minkum, minal aidzin walfaizin. Mohon maaf lahir dan batin," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hendri T. Asworo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper