Bisnis.com, JAKARTA - Putra Siregar, bos PS Store yang bergerak di bidang jual beli handphone terlibat kasus hukum karena melakukan pengeroyokan terhadap pengunjung kafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan pada Selasa (12/4).
Putra Siregar ditetapkan oleh Polisi sebagai tersangka kasus pengeroyokan bersama dengan artis Rico Valentino.
Kapolres Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto menyatakan keduanya dijerat pasal 170 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara.
“Kedua tersangka dijerat dengan pasal 170 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara,” kata Budhi, Rabu (13/4/2022).
Menurut Budhi alasan Putra Siregar dan Rico Valentino melakukan pengeroyokan lantaran dalam pengaruh alkohol, tidak mempengaruhi proses penyidikan.
“Namun peristiwa pidana ini tak ada terkait apakah orang itu dalam kondisi mabuk atau tidak lalu mempengaruhi proses penyidikan kami,” tegas Budhi
Sebelumnya, pengusaha yang juga dijuluki crazy rich Jakarta Timur Putra Siregar bersama artis Rico Valentino ditangkap Polisi karena mengeroyok Nuralamsyah, seorang warga Jakarta Selatan di sebuah kafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, pada 2 Maret 2022.
Kuasa hukum korban, Ahmad Ali Fahmi mengatakan bahwa Putra Siregar bersama artis Rico Valentino sebelumnya dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan.
“Kira-kira Jam 2 pagi itu pokoknya klien kita dikeroyok tanpa sebab. Saya tidak tahu pelaku terpengaruh alkohol atau tidak,” katanya melalui keterangan pers, Selasa, (12/4/2022).
Sementara itu, dikutip dari berbagai sumber, Putra Siregar merupakan pengusaha yang bergelut di bidang jual beli ponsel.
Dia merupakan pemilik toko handphone PS Store yang memiliki banyak cabang di sejumlah kota di Indonesia. Salah satu toko PS Store berlokasi di Condet, Jakarta Timur dikenal tak pernah sepi dari pelanggan.
Beberapa konsumen menyebutkan bahwa harga jual handphone di PS Store sangat miring atau lebih murah dibandingkan harga yang dibanderol toko resmi.
Nama Putra Siregar kian melambung lantaran dia sering bekerja sama atau melakukan endorse iPhone terhadap beberapa artis dan selebgram. Beberapa selebritas yang pernah diajak kerja sama, antara lain Anji, Baim Wong dan Paula Verhoeven, Atta Halilintar, hingga Raffi Ahmad.
Pria kelahiran 5 November 1992 ini menikah dengan Septia Yetri Opani dan telah dikaruniai tiga anak. Selain menjual handphone, Putra Siregar juga sangat aktif di media sosial. Berdasarkan penelusuran Bisnis, Putra memiliki akun di Instagram, Youtube, dan Facebook yang diikuti jutaan netizen.
Sebelumnya, Putra Siregar juga sempat tersangkut kasus dugaan penjualan ponsel ilegal yang diungkap Bea Cukai Kanwil DKI Jakarta pada 2020. Selain itu, bos PS Store ini juga pernah dilaporkan ke Polisi oleh istri Gilang Widya Pramana Juragan 99, Shandy Purnamasari terkait masalah merek PS Glow.