1. Sinovac
1. Sinovac
Badan POM RI telah mengizinkan penggunaan vaksin Covid-19 buatan Sinovac untuk anak-anak berusia 6-11 tahun.
BPOM menyampaikan hasil uji klinis vaksin Sinovac pada anak usia 6-11 tahun menunjukan angka imunogenisitas mencapai 96 persen, dan angka efikasi yang sama dengan uji klinis sebelumnya. Hasil tersebut berdasar hasil uji klinis pada subjek 550 anak dan dalam pengamatan selama 28 hari setelah vaksinasi kedua.
"Jadi hasil uji klinis anak-anak ini lebih ke aspek keamanan dan imunogenisitas. Persentasenya cukup tinggi 96 persen, sebanding dengan kelompok usia 12-17 tahun," ucap Kepala BPOM Penny K Lukito dalam konferensi pers virtual, Senin (1/11/2021).
Meski mendesak, Kementerian Kesehatan sebelumnya menyatakan bahwa vaksin Covid-19 untuk anak di bawah 12 tahun dapat dimulai pada awal 2022. Hal itu tentu dengan memastikan ketersediaan vaksin Covid-19 dan persetujuan dari BPOM dan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI).
Indonesia telah menerima lebih dari 200 juta dosis vaksin Sinovac serta menjadikannya suntikan paling umum di negara ini sejak memulai program vaksinasi massal pada awal 2021.