Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Rencana Anies Baswedan Setelah Tak Menjabat Gubernur DKI

Anies Baswedan buka-bukaan terkait rencana kegiatan yang akan dilakukannya setelah tak menjabat Gubernur DKI Jakarta pada Oktober 2022.
rnGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (baris kiri depan), Duta Besar Belanda Lambert Grijns (baris kiri kedua) beserta rombongan menyapa komunitas sepeda dan masyarakat di Bundaran Senayan, Jakarta Kamis (3/6/2021). Mereka mengikuti kegiatan bersepeda bareng dengan rute Bundaran Senayan, Bendungan Hilir, Dukuh Atas, Bundaran HI, dan Balai Kota Jakarta dalam menyambut Hari Sepeda Sedunia./Antararn
rnGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (baris kiri depan), Duta Besar Belanda Lambert Grijns (baris kiri kedua) beserta rombongan menyapa komunitas sepeda dan masyarakat di Bundaran Senayan, Jakarta Kamis (3/6/2021). Mereka mengikuti kegiatan bersepeda bareng dengan rute Bundaran Senayan, Bendungan Hilir, Dukuh Atas, Bundaran HI, dan Balai Kota Jakarta dalam menyambut Hari Sepeda Sedunia./Antararn

Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan akan menikmati hidup dengan berkeliling Indonesia setelah mengakhiri masa jabatannya pada Oktober 2022.

“Jadi, saat sudah habis [masa jabatan], maka kalau sudah, saya keliling saja ke mana-mana di Indonesia,” kata Anies dalam acara Workshop Nasional DPP PAN yang disiarkan di Youtube PAN TV, Kamis (7/10/2021).

Dia pun berguyon bahwa menjadi gubernur DKI Jakarta diibaratkan seperti menjadi tahanan kota. Alasannya, setiap pertemuan nasional, dirinya tidak perlu ke mana-mana.

Hal ini dikarenakan semua agenda biasanya terselenggara di Jakarta, tidak terkecuali ketika para Gubernur menghadap Presiden atau Mendagri yang turut dilakukan di Jakarta.

Gubernur DKI itu nama resminya, nama senyatanya adalah tahanan kota karena tidak bisa pergi-pergi. Saya ini terakhir ke Bali mungkin 2 tahun [lalu], bukan karena penutupan saja, karena memang tugas gubernur DKI Jakarta itu, ada pertemuan nasional pun tinggal nyebrang Monas. Dipanggil presiden pun, semua gubernur dipanggil, tinggal nyebrang Monas. Kementerian Dalam Negeri mengumpulkan, tinggal nyebrang Monas,” ujarnya.

Anies melanjutkan telah memiliki komitmen bahwa dalam sisa masa jabatannya dirinya akan memberikan yang terbaik dengan menuntaskan pekerjaan-pekerjaan yang mesti dilakukan dalam 5 tahun.

Penyebabnya, pria kelahiran 7 Mei 1969 ini menilai bahwa komitmen tersebut sangat penting direalisasikan agar masyarakat percaya pada demokrasi dan dirinya dapat mempertanggungjawabkan apa yang dipercayakan kepadanya.

“Saya hanya berharap semua yang dikerjakan di sini tuntas sehingga orang percaya pada proses demokrasi. Karena saya ini calon gubernur yang tidak sengaja jadi gubernur. Saya tidak pernah membayangkan bahwa akan menjadi gubernur Jakarta, dan yang bekerja untuk proses pemenangan kemarin barangkali banyak Bapak Ibu sekalian yang ikut terlibat,” tutur Anies.

Dia mengatakan bahwa amanat perlu dijalankan dengan baik sebelum dirinya melaksanakan niat berkeliling Indonesia

“Yang iurannya luar biasa, iuran tenaga. Jadi yang ada dalam benak saya adalah ini dituntaskan, bisa lapor kepada umat, kepada masyarakat, amanat sudah dijalankan dengan baik. Tuntas. Nah, sesudah itu saya jadi orang bebas. Sambil orang bebas saya menikmati keliling ke mana-mana,” ungkap Anies.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper