Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Soal Sumbangan Rp2 Triliun dari Keluarga Akidi Tio, Ini Kata Mahfud MD

Mahfud MD ikut berkomentar terkait donasi Rp2 triliun dari keluarga Akidi Tio untuk penanganan Covid-19 di Sumatra Selatan.
Keluarga Akidi Tio menyumbangkan dana sebesar Rp2 triliun untuk penanganan Covid-19 di Sumatra Selatan/Humas Polri
Keluarga Akidi Tio menyumbangkan dana sebesar Rp2 triliun untuk penanganan Covid-19 di Sumatra Selatan/Humas Polri

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD ikut berkomentar terkait donasi Rp2 triliun dari keluarga Akidi Tio untuk penanganan Covid-19 di Sumatra Selatan. Dia bercerita soal sejumlah kasus mirip berujung hoaks.

Melalui akun Twitternya, Mahfud mengatakan sejatinya perlu ditunggu realisasi donasi sebesar Rp2 triliun ini dengan rasional. Hal itu disampaikan Mahfud untuk menanggapi pandangan Hamid Awaluddin soal sumbangan Rp2 triliun dari almarhum Akidi Tio.

"Ini perspektif dari Hamid Awaluddin ttg sumbangan Rp 2 T dari Akidi Tio. Bagus, agar kita tungu realisasinya dgn rasional," cuit Mahfud, Senin (2/8/2021).

Mahfud juga bercerita bahwa pernah ada orang yang meminta difasilitasi untuk menggali harta karun.Hasil harta simpanan tersebut nanti akan disumbangkan ke negara. Akan tetapi kabar itu akhirnya tidak dapat divalidasi.

Mahfud juga mengaku pernah menemukan sosok yang mengaku memiliki satu koper uang dolar Amerika Serikat dengan nilai 1.000 dolar per lembar.

“Waktu saya Menhan, ada orang mengaku punya sekoper uang dolar Amerika yang nilai perlembarnya 1.000 dolar. Ketika saya tanya ke BI diketawain karena USA hanya mencetak lembaran uang paling tinggi 100 dolar. Ada juga yang minta dibantu menggali harta karun tapi tak jelas. Semoga yang Akidi Tio ini nyata,” ujarnya.

Nama Akidi Tio kembali menjadi trending topic di Twitter pada Senin (2/7/2021) karena bantuan dana senilai Rp2 triliun untuk penanganan Covid-19 di Palembang belum cair sampai dengan saat ini.

Polda Sumatra Selatan pun memanggil anak Akidi Tio, Heryanti pada Senin (1/8) siang. Dia kemudian diperiksa di Mapolda terkait donasi yang rencananya dicairkan hari ini.

Heryanti kabarnya dijemput langsung oleh Direktur Intelkam Polda Sumsel Kombes Pol Ratno Kuncoro. 

Kapolda Sumsel Irjen Polisi Eko Indra Heri mengemukakan bahwa pihaknya kini tengah memeriksa Heriyanti terkait hoaks dana hibah Rp2 triliun tersebut. Namun, Eko tidak menjelaskan lebih rinci apakah Heriyanti sudah ditetapkan menjadi tersangka atau belum terkait perkara tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rayful Mudassir
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper