Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dokter Tirta vs Dokter Lois soal Pasien Covid-19 Meninggal Akibat Interaksi Obat

Menurut Tirta,Lois bertentangan dengan Peraturan Presiden terkait pandemi Covid-19 hingga WHO.
Ilustrasi Obat COvid-19./Antara
Ilustrasi Obat COvid-19./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Dokter sekaligus relawan Covid-19 Tirta Hudhi menentang pernyataan Lois Owien tentang interaksi obat sebagai penyebab banyak warga meninggal.

Lois pada sebuah talkshow Hotman Paris menyebutkan banyaknya korban meninggal dunia bukan disebabkan oleh Covid-19, melainkan akibat interaksi obat.

Melalui akun Instagram, Tirta mengatakan bahwa pernyataan itu jelas salah.

Lois, kata dia, bahkan bertentangan dengan Peraturan Presiden terkait pandemi Covid-19 hingga WHO.

“Tentang interaksi obat, interaksi obat ini interaksi obat apa? Orang pasien isolasi mandiri saja obatnya cuma paracetamol,” katanya, Selasa (13/7/2021).

Polisi menangkap dokter Lois Owien atas kasus dugaan tindak pidana penyebaran informasi palsu atau hoaks melalui media sosial soal Covid-19. Dia ditangkap pada Minggu (11/7/2021).

Lebih lanjut, Tirta menuturkan, apabila interaksi obat menjadi penyebab seseorang meninggal dunia, maka bisa jadi 90 persen pasien Covid-19 sembuh.

Di sisi lain, kata dia, Lois telah beberapa kali dipanggil Ikatan Dokter Indonesia (IDI) untuk menyampaikan pendapatnya secara ilmiah.

Bahkan, IDI sempat melayangkan surat resmi untuk memanggil sosok tersebut.

"Tahu jawaban Lois apa? Dengan alasan IDI jelek lah, dengan alasan nggak percaya IDI lah. Padahal itu diskusi ilmiah dan ditolak," terangnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rayful Mudassir
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper