Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menkes: 33 Juta Dosis Vaksin Covid-19 Datang Pada Juli

Untuk mempercepat program vaksinasi Covid-19, pemerintah Indonesia akan kedatangan 33 juta dosis vaksin Covid-19 secara bertahap.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa Indonesia akan mendapatkan kiriman vaksin Covid-19 beberapa negara/Kominfo
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa Indonesia akan mendapatkan kiriman vaksin Covid-19 beberapa negara/Kominfo

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebutkan bahwa pada Juli 2021, Indonesia akan kedatangan 33 juta dosis vaksin Covid-19.

Salah satu vaksin yang akan datang tersebut adalah Moderna dari Amerika sebanyak 4 juta dosis. Vaksin Covid-19 asal Amerika Serikat ini akan datang secara bertahap, yakni tahap pertama pada pekan ini.

“Kemudian dari Jepang [AstraZeneca] 2,1 juta dosis yang sudah datang dan akan lengkap minggu ini, dan juga dari Covax dan Gavi kita akan dapat lagi 3,4 juta dosis,” katanya dalam konferensi pers, dikutip dari YouTube Perekonomian RI, Jumat (9/7/2021).

Selebihnya, sekitar 16 juta dosis vaksin yang akan datang pada bulan ini adalah vaksin Sinovac.

Lebih lanjut, Menkes Budi mengatakan bahwa setiap bulannya Indonesia akan kedatangan vaksin Covid-19 dengan perincian, Agustus 2021 sekitar 45 juta dosis, September sekitar 55 juta dosis, dan pada Oktober mencapai 85 juta dosis.

“Secara akumulasi sampai dengan akhir tahun ini kita bisa menerima 441 juta dosis,” katanya.

Jumlah tersebut, kata Menkes, sudah melampaui target vaksinasi bagi 181,5 juta orang yang membutuhkan 365 juta dosis vaksin Covid-19.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper