Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Eiger Bikin Surat Keberatan, Arei Bikin Surat Keringanan

Selang beberapa jam Eiger viral di Twitter, Arei mengambil kesempatan dengan mengunggah surat keringanan kepada masyarakat Indonesia melalui akun Instagramnya, @areioutdoorgear.
Surat Keringanan yang diunggah Arei melalui akun Instagram @areioutdoorgear. /Tangkapan layar Instagram @areioutdoorgear
Surat Keringanan yang diunggah Arei melalui akun Instagram @areioutdoorgear. /Tangkapan layar Instagram @areioutdoorgear

Bisnis.com, JAKARTA - PT Eigerindo Multi Produk Industri yang merupakan pemegang merek produk perlengkapan outdoor buatan Indonesia menjadi perbincangan warganet setelah mengirim surat keberatan kepada seorang YouTuber.

Surat ini diunggah oleh YouTuber Duniadian pada Twitter Dian Widiyanarko, Kamis (28/1/2021) yang berisikan keberatan atas konten yang disajikan Dian mengenai ulasan produk kacamata Eiger.

Padahal, Dian mengaku bahwa produk tersebut adalah ulasan produk tanpa ikatan kerja sama alias atas inisiatif dan uang sendiri. Konten YouTube yang dipermasalahkan berjudul "Review Kacamata Eiger Kerato | Cocok Jadi Kacamata Sepeda" diunggah pada 31 Agustus 2020.

Kurang dari satu bulan video tersebut tayang, Eiger lalu mengirimi Dian surat keluhannya pada 23 Desember 2020 dari HGCA dan Legal General Manager bernama Hendra.

Selang beberapa jam kicauan Dian ini viral, merek produk serupa Arei kemudian mengambil kesempatan dengan mengunggah surat keringanan kepada masyarakat Indonesia melalui akun Instagramnya, @areioutdoorgear yang kemudian juga menjadi trending topic.

Arei mengungkapkan bahwa surat ini sebenarnya telah dibuat tahun lalu, 28 Januari 2020 yang mempersilahkan untuk setiap orang mengulas produknya dengan sesuka hati dengan judul Surat Keringanan.

"Surat ini kita bikin tahun lalu.. karena kami tau hari ini adalah waktu yang tepat," tulis @areioutdoorgear pada Kamis (28/1/2021).

Berikut isi Surat Keringanan yang diunggah Arei melalui Instagramnya:

Kepada Yth.
Seluruh Masyarakat Indonesia
di
Tempat

Dengan ini, kami pihak Arei Outdoorgear dan manajemen menyatakan, bahwa seluruh masyarakat baik pengguna dan bukan pengguna, baik pelanggan maupun bukan pelanggan, baik yang bersangkutan maupun yang tidak bersangkutan, BERHAK untuk me-review produk kami dengan:
1. Sesuka hati, dengan cara apapun
2. Dengan kamera apapun
3. Dengan tema apapun
4. Dengan lokasi dimanapun, kami ikhlas.

Bandung, 28 Januari 2020
Tertanda cinta dan kasih,

Arei Outdoorgear

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper