Bisnis.com, JAKARTA - Pasangan calon nomor 04 yakni Mahyeldi-Audy menang dalam hitung cepat sementara di Sumatra Barat.
Paslon Mahyeldi - Audy mengantongi suara 33,6 persen atau 436.970 suara. Pasangan nomor 4 ini diusung PKS dan PPP.
Sementara itu, nomor 02 dalam Pilgub Sumbar yakni Nasrul Abit-Indra Catri yakni 30,3 persen, dengan total suara 393.878 suara. Pasangan ini didukung oleh Partai Gerindra.
Di Pesisir Selatan, paslono Nasrul-Indra menang telak sementara dengan mengantongi 103.586 suara, sedangkan paslon 01, 03 dan 04 masing-masing mengantongi 22.156 suara, 5.768 suara dan 14.552 suara.
Sementara itu, pasangan nomor 01 yakni Mulyadi-Ali Mukhni mengantongi suara 26,4 persen dengan total suara 343.587 suara. Pasangan calon nomor 1 ini diusung oleh Partai Demokrat dan PAN.
Sedangkan pasangan calon nomor 3 yakni Fakhrizal-Genius mengantongi suara 12.474 atau setara 9,8 persen.
Mengutip dari laman, hitung cepat KPU, Sabtu (12/12/2020), hasil ini diupdate pada pukul 13.44 WIB. Dengan progres perhitungan suara di Pilgub Sumbar mencapai 57,33 persen, atau mencapai 7.194 TPS dari total 12.548 TPS.