Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Debat Pilkada Solo: Gibran Sebut Setiap Kelurahan Punya Gamelan, Ini Faktanya!

Gibran mengemukakan gamelan tersebut digunakan Pemerintah Kota Solo sebagai bentuk media memperkenalkan budaya ke anak muda.
Bakal Calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka tiba di Kantor DPP PDI-P, Menteng, Jakarta, Senin (10/2/2020). Gibran datang untuk menjalani fit and proper test calon Wali kota pada Pilkada Solo 2020./ ANTARA - Galih Pradipta
Bakal Calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka tiba di Kantor DPP PDI-P, Menteng, Jakarta, Senin (10/2/2020). Gibran datang untuk menjalani fit and proper test calon Wali kota pada Pilkada Solo 2020./ ANTARA - Galih Pradipta

Bisnis.com, JAKARTA – Pasangan calon nomor urut 01, Gibran Rakabuming Raka - Teguh Prakosa mengatakan setiap kelurahan di Kota Bengawan ini mempunyai gamelan.

Hal tersebut dikemukakan oleh pasangan calon tersebut pada acara Debat Pilkada Kota Solo Putaran Kedua, Kamis (3/12/2020.

Gibran mengemukakan gamelan tersebut digunakan Pemerintah Kota Solo sebagai bentuk media memperkenalkan budaya ke anak muda.

"Hampir semua kelurahan gamelan slendro pelog. Kita ingin anak muda memainkan itu. Itu nanti yang akan memerangi kejelakan-kejelekan dan tindakan-tindakan intoleransi di Kota Solo," jelas Gibran, dikutip Solopos.com.

Cek Fakta

Berdasarkan penelusuran tim cek fakta Solopos.com, Pemerintah Kota Solo memang memberikan hibah gamelan slendro pelog kepada 26 kelurahan dari total 54 kelurahan yang ada di Solo.

Pemberian hibah ini sudah dilakukan oleh Pemerintah Kota Solo sejak 2014. Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengatakan hibah gamelan slendro pelog ke setiap kelurahan diharapkan bisa dimanfaatkan oleh masyarkat. Terutama untuk anak muda atau pun pelajar yang ingin belajar lebih banyak lagi mengenai gamelan ini.

Kepala Dinas Kebudayaan Solo, Sis Ismiyati juga membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan nantinya bantuan seperangkat gamelan akan diserahkan kepada 54 kelurahan di Kota Solo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : solo pos
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper