Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

12 Daerah Sumbang Kasus Aktif Covid-19 di Atas 1.000, Mana Saja?

Satgas mencatat ada 12 kabupaten/kota yang cukup konsisten berada dalam daerah dengan kasus aktif Covid-19 di atas 1.000.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito./Antara
Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyebutkan bahwa hingga kini terdapat 12 kabupaten/kota dengan lebih dari 1.000 kasus aktif.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito menyampaikan bahwa 12 kabupaten/kota tersebut cukup konsisten berada dalam daerah dengan kasus aktif di atas 1.000.

Seluruhnya yaitu Kota Padang 3.306 kasus; Jakarta Timur 2.663 kasus; Kota Jayapura (2.202); Jakarta Selatan (2.047); Jakarta Barat (1.951) dan Kota Pekanbaru 1.885 kasus.

Kemudian Kota Bekasi 1.731 kasus; Kota Depok (1.595); Bekasi, Jawa Barat (1.287); Jakarta Utara (1.177); Bogor (1.275) dan Jakarta Pusat 1.024 kasus.

“12 kabupaten kota ini konsisten termasuk dalam daftar kabupaten kota dengan kasus aktif di atas 1.000. Yang berbeda setiap minggunya adalah peringkat dari kabupaten kota ini,” kata Wiku saat menyampaikan keterangan pers secara virtual, Kamis (29/10/2020).

Wiku menuturkan pada pekan ini Padang menempati posisi pertama dengan jumlah kasus aktif paling banyak. Melihat kondisi ini, Satgas Covid-19 mengingatkan seluruh Pemerintah Daerah bahwa catatan ini bukan merupakan prestasi.

Dia menuturkan masuknya sejumlah kabupaten kota dalam daftar ini menunjukkan bahwa masih abainya masyarakat terhadap protokol kesehatan Covid-19.

“Pemerintah daerah harus melakukan evaluasi menyeluruh teradap protokol kesehatan di daerahnya. Jangan sedikitpun lengah,” ujarnya.

Selain itu, dia mengingatkan agar stakeholder melakukan penegakan disiplin protokol kesehatan pada masyarakat. Optimalisasi peran Satgas juga perlu ditingkatkan untuk memantau penerapan protokol tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rayful Mudassir
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper