Bisnis.com, JAKARTA - Produsen mainan Barbie dan Hot Wheels Mattel Inc. mengalami kenaikan harga saham sebesar 11 persen di pembukaan perdagangan hari ini setelah kinerja pada kuartal III melampaui prediksi.
Dilansir Bloomberg, Jumat (23/10/2020), kinerja tersebut didorong oleh penjualan boneka Barbie dan mainan Hot Wheels yang meningkat selama pandemi.
Pendapatan perusahaan naik 10 persen ke US$1,63 miliar pada kuartal III/2020, demikian pernyataan Mattel pada Kamis lalu. Realisasi ini melampaui prediksi para analis yang senilai US$1,46 miliar.
Mattel telah menyelesaikan masalah inventaris yang disebabkan oleh pandemi dan memperkirakan adanya periode penjualan yang lebih kuat daripada musim liburan pada masa normal.
Perusahan menyatakan bahwa masalah stok yang berada di toko ritel lebih rendah dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu. Saat ini, pabrikan berusaha menghindari kekurangan pasokan.
Penjualan boneka Mattel naik 22 persen dibandingkan tahun lalu, seiring dengan para orang tua yang mencari cara murah untuk menghibur para anak-anak selama lockdown.
Mattel pun memproyeksi penjualan sepanjang 2020 akan flat dibandingkan realisasi tahun lalu, tetapi margin laba bakal naik 49 persen.