Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dari PDB Global US$88 Triliun, AS Tertinggi. Indonesia Posisi Berapa?

Indonesia berada di posisi keenam terbesar untuk regional Asia setelah China, Jepang, India, Rusia, dan Korea Selatan. Namun secara global, Indonesia ada di urutan ke-16 negara dengan PDB tertinggi pada 2019
Karyawan menunjukan uang dolar Amerika Serikat (AS) di Jakarta, Rabu (17/6/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan menunjukan uang dolar Amerika Serikat (AS) di Jakarta, Rabu (17/6/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Penyebaran pandemi Covid-19 pada tahun ini membuat pertumbuhan global terganggu karena banyak negara ekonomi terbesar di dunia mengalami resesi. Proses pemulihannya akan memakan waktu lebih lama dari yang diperkirakan para ekonom.

Pada bulan Juni, Outlook Ekonomi Dunia Dana Moneter Internasional (IMF) memproyeksikan pertumbuhan global pada -4,9% pada tahun 2020, 1,9 poin persentase di bawah perkiraan April. Untuk tahun 2021, IMF memproyeksikan pertumbuhan global pada 5,4%, lebih rendah 6,5 poin persentase dari proyeksi sebelum Covid-19 pada Januari 2020.

Dampaknya akan terasa paling berat pada rumah tangga berpenghasilan rendah dan mengancam untuk membatalkan kemajuan tiga dekade untuk mengurangi kemiskinan ekstrim.

Efek ekonomi Covid-19 bervariasi di seluruh dunia, bergantung pada faktor-faktor dari upaya ekonomi untuk mengatasinya, tingkat perkembangan dan jenis industri, hingga paket stimulus yang tersedia.

Sebagai gambaran, berikut ini perekonomian global sebelum pandemi, seperti yang diuraikan dalam data Bank Dunia untuk Produk Domestik Bruto (PDB) tahun 2019.

Bank Dunia mencatat hanya 16 negara dengan PDB di atas US$1 triliun. Negara AS sejauh ini merupakan ekonomi terbesar dengan lebih dari US$21 triliun, hanya di bawah seperempat dari total global hampir US$ 88 triliun. Pada 2019, Amerika Serikat memiliki bagian terbesar dari kue ekonomi global.

China merupakan negara yang terbesar kedua dengan lebih dari US$14 triliun disusul oleh Jepang di posisi ketiga dengan PDB lebih dari US$ 5 triliun.

Gabungan 10 ekonomi teratas menghasilkan dua pertiga dari PDB, sedangkan 42 negara lainnya menghasilkan lebih dari 90% PDB dunia, serta sisanya di dunia menyumbang 9,8%.

Sementara itu, Indonesia memiliki sebesar 1,28% dari total GDP dunia pada tahun lalu dengan jumlah total sebesar US$1,12 triliun. Indonesia berada di posisi keenam terbesar untuk regional Asia setelah China, Jepang, India, Rusia, dan Korea Selatan. Namun secara global, Indonesia ada di urutan ke-16 negara dengan PDB tertinggi pada 2019. (lihat bagan) 

GDP, pdb, world bank, world economic forum
GDP, pdb, world bank, world economic forum

Afrika adalah wilayah terkecil yang diwakili, dengan tiga ekonomi-Nigeria, Afrika Selatan, dan Mesir-bersama-sama menghasilkan US$ 1,1 triliun dari PDB global. Diagram tersebut tidak memperhitungkan ukuran populasi dan masih harus dilihat bagaimana tampilan diagram berdasarkan data dari tahun 2020.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ropesta Sitorus
Editor : Ropesta Sitorus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper