Bisnis.com, JAKARTA – Bagi para lulusan SMA/SMK sederajat masih ada kesempatan untuk mencari dan mendaftar ke perguruan tinggi negeri. Salah satu yang masih membuka pendaftaran adalah Institut Pertanian Bogor.
IPB masih membuka pendaftaran jalur Ujian Tulis Mandiri Berbasis Komputer (UTMBK) hingga 7 Agustus 2020. Sementara, ujian akan dilakukan secara daring dari rumah peserta masing-masing pada 15 Agustus 2020 untuk kelas reguler dan 22 Agustus 2020 untuk kelas internasional.
Mengutip admisi.ipb.ac.id, daya tampung IPB melalui UTMBK mencapai 909 orang, terbagi ke dalam delapan fakultas.
Fakultas Pertanian kuotanya 116 mahasiswa, Kedokteran Hewan 41 mahasiswa, Fakultas Perikanan 127 mahasiswa, Fakultas Pertanian 82 mahasiswa, Fakultas Kehutanan 107 mahasiswa.
Selanjutnya, Fakultas Teknologi Pertanian menerima 120 mahasiswa, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 214 mahasiswa, dan Fakultas Ekonomi dan Manajemen 133 mahasiswa.
IPB memberikan persyaratan pendaftaran sebagai berikut:
Baca Juga
- Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK* IPA Tahun 2018, 2019, atau 2020
- Peserta harus sehat jasmani dan rohani
- Pendaftaran dilakukan melalui laman pendaftaran.admisi.ipb.ac.id
- Peserta UTM-BK harus memilih 1 (satu) atau 2 (dua) program studi yang ditawarkan
- Peserta diperkenankan memilih pilihan ketiga yaitu pilihan IPB, apabila peserta tidak diterima di pilihan 1 dan pilihan 2 maka bersedia dipilihkan oleh IPB selama nilainya memenuhi persyaratan.
- Peserta UTMBK kelas internasional wajib mengikuti tes UTMBK dalam bahasa Inggris. Informasi mengenai kelas internasional dapat dilihat di sini.
- Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp500.000
Pendaftar dari SMK diharuskan dari jurusan Pertanian, Peternakan, Perikanan, Kehutanan, Perkebunan, Kimia, Boga/Gizi, Informatika, Farmasi, Grafika, Pengolahan Hasil, TKJ, RPL (Rekayasa Perangkat Lunak), Mesin, dan Elektro.
Materi yang diujikan untuk UTMBK program sarjana (S1), yaitu Tes Kemampuan Skolastik dengan jumlah soal sebanyak 25, waktu pengerjaan 60 menit. Sementara untuk kelas internasional, tes dilaksanakan dalam bahasa Inggris.