Bisnis.com, JAKARTA--- Presiden Joko Widodo menyatakan pelantikan menteri yang akan memimpin pemerintah pusat periode 2019-2024 akan dilantik antara Senin, Selasa atau Rabu pada 21-23 Oktober 2019.
Yang pasti, Presiden akan memperkenalkan nama-nama menteri tersebut pada Senin (21/10/2019) pagi. "Besok pagi. Pagi-pagi akan saya kenalkan wajah-wajah baru," kata Jokowi di samping Istana Merdeka, Jakarta, seusai menghadiri acara pelantikan Presiden di Gedung MPR, Jakarta, Minggu (20/10/2019).
Jokowi menyatakan ada banyak wajah baru yang mengisi jabatan menteri. Kendati demikian, Jokowi menegaskan ada banyak "wajah lama" juga yang mengisi posisi menteri periode 2019-2024. Jokowi juga menyatakan ada kemungkinan perubahan nomenklatur kementerian.
Di samping itu, Jokowi menyatakan 16 menteri berasal dari partai politik. Seperti diketahui, pemerintah pusat memiliki 34 kementerian pada saat ini yang di periode 2014-2019 dipimpin oleh profesional, akademisi, politisi, pensiunan militer dan pensiunan polisi.
Partai politik yang mendukung Jokowi di Pilpres 2019 antara lain Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Golkar, Partai Nasdem dan Partai Hanura. Jokowi juga didukung oleh sejumlah partai kecil seperti Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia, Partai Solidaritas Indonesia dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo).