Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kerusuhan di Wamena, Warga Aceh Minta Pulang ke Kampung Halaman

Pemerintah Provinsi Aceh memutuskan bertolak ke Papua setelah kasus kekerasan yang terjadi di Wamena belum lama ini.
Pengungsi korban konflik di Wamena turun dari pesawat setibanya di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019). Sebanyak 51 korban konflik di Wamena tersebut dievakuasi dengan menggunakan pesawat Hercules C130 milik TNI Angkatan Udara. /Antara
Pengungsi korban konflik di Wamena turun dari pesawat setibanya di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019). Sebanyak 51 korban konflik di Wamena tersebut dievakuasi dengan menggunakan pesawat Hercules C130 milik TNI Angkatan Udara. /Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi Aceh memutuskan bertolak ke Papua setelah kasus kekerasan yang terjadi di Wamena belum lama ini.

Langkah ini dilakukan setelah ada permohonan warga Aceh di wilayah itu untuk kembali ke kampung halaman. Tidak hanya warga Aceh, sejumlah warga perantau termasuk Medan, Sumatra Barat hingga Makassar meminta bantuan serupa kepada pemerintah daerah masing-masing.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Aceh Alhudri mengatakan kedatangan untuk mendata warga Aceh yang mengungsi akibat kerusuhan di wilayah itu mulai 23 September lalu.

"Kita akan mendata warga Aceh di Papua. Kabarnya, banyak masyarakat Aceh yang ingin pulang ke kampung halaman karena  trauma dengan situasi yang terjadi di daerah tersebut," katanya melalui siaran resmi yang diterima Bisnis, Jumat (4/10/2019)

Tiba di Papua, Dinsos Aceh bersama tim akan berkoordinasi dengan instansi terkait guna mengasesmen sejumlah tempat pengungsian untuk mendapat keterangan terkait warga Aceh.

Sementara itu, Kepala Badan Penghubung Pemerintah Aceh (BPPA) Almuniza Kamal di Jakarta mengatakan sesuai arahan Plt Gubernur Aceh Nova Irianyah maka dilakukan koordinasi terkait pemulangan warga Aceh  dari Papua.

Awalnya, kata Almuniza, banyak masyarakat Aceh di Jakarta mendesak BPPA untuk segera melakukan tindakan terkait permohonan warga Aceh di papua untuk kembali ke Aceh.

"Namun, saat itu kita (BPPA) tidak punya kebijakan hingga sampai ke sana. Pun demikian, kita mengordinasikan dengan pihak dinas sosial dan menyampaikan hasil diskusi tersebut kepada Bapak Plt Gubernur, kemudian maka diputuskanlah Kadinsos untuk berangkat ke Papua," jelasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rayful Mudassir
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper