Bisnis.com, JAKARTA - Polri memastikan tidak ada korban jiwa atas insiden meledaknya gudang amunisi Brimob di Asrama Brimob Srondol, Polda Jawa Tengah.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengungkapkan bahwa ledakan tersebut terjadi pada Sabtu (14/9/2019), sekitar pukul 07.05 WIB.
Dedi mengungkapkan kendati tidak menimbulkan korban jiwa, ledakan tersebut telah membuat beberapa rumah di sekitar lokasi ledakan rusak berat dan kendaraan roda dua, serta roda empat mengalami rusak berat.
"Hasil monitor sementara, akibat ledakan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, tetapi beberapa rumah, kendaraan roda dua dan roda empat rusak berat," tuturnya, Sabtu (14/9/2019).
Menurutnya, Polda Jawa Tengah masih melakukan penyelidikan terkait insiden meledaknya gudang amunisi Brimob di Asrama Brimob Srondol Polda Jawa Tengah.
Suara ledakan itu terdengar pada Sabtu (14/9/2019), di Asrama Brimob Polda Jawa Tengah di Jalan Jenderal Pol Anton Soedjarwo Nomor 218, Banyumanik, Semarang Jawa Tengah.