Bisnis.com, SEMARANG – Kota Semarang, Ibukota Provinsi Jawa Tengah, tidak hanya terkenal dengan makanan khasnya lumpia.
Di kota metropolitan terbesar kelima di Indonesia ini menyimpan segudang kuliner khas yang patut dicoba. Tim Jelajah Jawa Bali 2019 beruntung bisa mencicipi Soto Khas Semarang dan Tahu Gimbal.
Soto Khas Semarang memiliki rasa segar lantaran kuah bening yang berasal dari kaldu ayam nan lezat. Soto dihidangkan dalam ukuran kecil yang pas menjadi hidangan pembuka.
Sementara, tahu gimbal mirip ketoprak tetapi memiliki bahan yang lebih beraneka tidak hanya lontong, tauge, kol, dan tahu. Sajian tahu gimbal juga berisi telur hingga bakwan udang yang menjadi ciri khas tahu gimbal. Isian yang lebih banyak dan beragam bakal bikin perut kenyang lebih lama.
Anda bisa menemukan dua kuliner inindi Simpang lima Semarang. Ke Semarang? Jangan lupa mampir dan icip-icip ya!
Tim Jelajah Jawa-Bali 2019: Rayful Mudassir, Aziz Rahardyan, Mutiara Nabila, Wibi Pangestu Pratama, Ni Putu Eka Wiratmini