Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ma'ruf Amin Klaim Unggul di Banten, DKI, dan Jabar

Meski mengklaim unggul, Ma’ruf Amin mengaku keunggulan tersebut masih tipis dan masih menjadi pekerjaan rumah untuk memperbesar jarak kemenangan.
Cawapres no urut 01 Ma'ruf Amin/Bisnis-Muhammad Ridwan
Cawapres no urut 01 Ma'ruf Amin/Bisnis-Muhammad Ridwan

Bisnis.com, JAKARTA -- Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengklaim unggul dalam raihan suara di DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat.

Meski mengklaim unggul, Ma’ruf Amin mengaku keunggulan tersebut masih tipis dan masih menjadi pekerjaan rumah untuk memperbesar jarak kemenangan.

“Artinya jangan dibilang tidak unggul walau tipis. Artinya sudah mengarah ke jalur kemenangan. Jawa Barat, DKI, dan Banten sudah dalam posisi jalur kemenangan. Bagaimana memperbesar kemenangan, itu tugas kita,” ujarnya di Jakarta, Kamis (20/12/2018).

Pernyataan tersebut sekaligus membantah isu yang menyebutkan bahwa dirinya belum berkontribusi untuk meningkatkan elektabilitas pasangan nomor urut 01.

Meski demikian, Ma'ruf enggan menyebutkan kemenangan di daerah tersebut atas kontribusi dirinya sendiri.

“Tapi yang pasti menurut survei kita terima, termasuk LSI [Denny JA], kita sudah unggul. Pekerjaan siapa saya tidak tahu, pokoknya unggul lah,” ucapnya.

Ma'ruf Amin menyadari ada sejumlah wilayah yang menjadi tantangan timnya di Pemilihan Presiden 2019. Yakni daerah yang kalah pada Pemilihan Presiden 2014 silam, di antaranya adalah Banten dan Jawa Barat.

Timnya harus bekerja lebih ekstra untuk memenangkan daerah-daerah tersebut, Ma'ruf Amin juga diketahui sudah beberapa kali melakukan kunjungan silaturahmi ke daerah itu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper