Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum terpilih Partai Hanura Dadang Puji Daryatmo bersama enam orang formatur lainnya akan segera menyusun struktur kepengurusan Partai Hanura hasil Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub).
Pimpinan sidang pada Munaslub Rufinus Hutauruk mengumumkan ada tujuh orang tim formatur yang akan menyusun struktur kepengurusan Partai Hanura.
Ketujuh orang tim formatur tersebut, yakni Ketua Umum Partai Hanura terpilih Daryatmo didampingi oleh enam anggota formatur, meliputi Arief dari unsur Dewan Pembina, Khairuddin Ismail dari unsur Dewan Penasihat, Syarifuddin Sudding dan Dossie Iskandar dari unsur DPP, serta Marlis dan Jimmy dari unsur DPD.
Menurut Rufinus, Tim Formatur akan menyusun struktur kepengurusan dalam waktu secepatnya.
Syarifuddin Sudding menambahkan, Partai Hanura akan bekerja cepat, karena agenda politik nasional yang dihadapi Partai Hanura juga semakin mendesak.
Sudding menjelaskan, setelah Hanura memilih ketua umum definitif melalui forum Munaslub, maka DPP Partai Hanura akan segera mengirimkan surat keputusan hasil Munaslub ke Kemenkumham, untuk meminta pengesahan dari Pemerintah.
"Kami akan mengirimkan surat keputusan ke Kemenkumham dalam waktu dua hari ke depan," kata Sudding.
Munaslub Partai Hanura diselenggarakan di kantor DPP Partai Hanura, Cilangkap, Jakarta, Kamis.